Ajang Bergengsi FISIP 2023, Membentuk Mahasiswa Berintegritas dan Berbudaya

  • 23 Oktober 2023
  • 400

Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Untag Surabaya memiliki wadah bagi para mahasiswanya yang diharapkan dapat menjadi cerminan Fakultas dan Universitas, yakni melalui Putera-Puteri FISIP (PPF).

 

Kontes PPF 2023 mengusung tema "Empowering Society With Great Knowledge and Cultural Values" yang ditujukan untuk Putera dan Puteri FISIP yang terpilih dapat memiliki wawasan luas tanpa meninggalkan kekayaan budaya Indonesia.

 

Zahronia Firdaus, Ketua Pelaksana (Ketupel) PPF 2023 menjelaskan tahapan yang dilalui peserta PPF hingga Grand Final.

 

“Finalis Top 10 yang berhasil mencapai tahap Grand Final telah melewati berbagai proses dan tahapan mulai dari kurasi, pra karantina, karantina 1, 2 dan 3,” ungkapnya (20/10).

 

Selama satu bulan, peserta PPF 2023 mendapatkan sesi coaching yang mencakup berbagai kegiatan seperti campaign, public speaking, catwalk, bakat, dan sebagainya.

 

Oni sapaan akrabnya, berbagi tentang keunikan yang terjadi selama PPF 2023.

 

“Keunikan yang membedakan PPF 2023 dari tahun-tahun sebelumnya adalah tidak hanya berfokus pada pageant (kontes) saja, tetapi juga menjadi wadah bagi mahasiswa berprestasi. Pada tahun ini, PPF juga memambahkan penampilan bakat dan presentasi campaign dengan tema poin-poin 17 SDGs,” tuturnya.

 

Putera FISIP 2023 dimenangkan oleh Syahrial Fathur Rozi Darmawan, mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi, dan Puteri FISIP 2023 oleh Regina Ayu Prasanthi, mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis.

 

Sementara itu, peserta PPF 2023 yang berhasil meraih berbagai kategori pada Grand Final sebagai berikut:

 

  1. 1nd Runner Up Putera FISIP, Nazua Ilham Alifiansyah - Ilmu Komunikasi
  2. 1nd Runner Up Puteri FISIP , Salvinia Hawaida - Ilmu Komunikasi
  3. 2nd Runner Up Putera FISIP, Ferdinand Esa Ramadhan - Administrasi Negara
  4. 2nd Runner Up Puteri FISIP, Yasaminah Fayyaza Zein - Ilmu Komunikasi
  5. Best Campaign,  Regina Ayu Prasanthi - Administrasi Bisnis
  6. Putera Berbakat, Novval Qadar Ramazani - Ilmu Komunikasi
  7. Puteri Berbakat, Annifa Octatya - Ilmu Komunikasi
  8. Putera Favorite Medsos, Syahrial Fathur Rozi Darmawan - Ilmu Komunikasi
  9. Puteri Favorite Medsos, Yasaminah Fayyaza Zain - Ilmu Komunikasi
  10. Putera Persahabatan, Nazua Ilham Alifiansyah - Ilmu Komunikasi
  11. Puteri Persahabatan, Venti Dwi Novitasari - Administrasi Bisnis
  12. Putera Intelejensia, Rilo Bintang Pambuda - Ilmu Komunikasi
  13. Puteri Intelejensia, Regina Ayu Prasanthi - Administrasi Bisnis

 

Ketupel PPF 2023 berharap para finalis dapat meneruskan regenerasi FISIP yang berintegritas dan bermoral.

 

“Harapannya, kontes PPF 2023 ini dapat menjadi jalan bagi para finalis untuk menjadi regenerasi FISIP yang berintegritas, bermoral, dan tetap setia pada tanah air. PPF 2023 sebagai rebranding dari PPF sebelumnya, diharapkan tidak ada lagi stereotip yang menganggap bahwa PPF hanya berfokus pada penampilan fisik semata. Terakhir, semoga PPF dapat membuka pintu bagi para finalis menuju kesempatan berharga di masa depan,” ujar mahasiswa Ilmu Komunikasi semester 7. (Laras)


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id