Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Andien Marlina mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi UNTAG Surabaya juara 1 dalam pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2017. Pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2017. Pemilihan tersebut bertempat di Pendopo Kabupaten Sidoarjo (22/10/2017). Pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2017 merupakan program dari Ikatan Guk Yuk Sidoarjo (IGYS) bekerjasama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).
Andien Marlina mengatakan dalam pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2017 dilaksanakan mulai awal bulan Oktober 2017 dan acara grand final pada Minggu, 22 Oktober 2017. Alhamdulillah saya berterima kasih kepada semua yang telah mendukung, medoakan dan meluangkan waktu untuk membantu saya masuk ke nominasi 15 favorit dan sampai menjadi juara pertama.
“Bagi saya semua sudah menjadi pemenang, selempang yang saya terima ini hanya sebuah predikat dan pastinya saya makin memotivasi untuk berubah menjadi lebih baik lagi serta menjadi inspirasi teman-teman untuk berubah menjadi lebih baik karena yang buruk bisa menjadi baik,”tambah Andien.
Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi UNTAG Surabaya tersebut juga menjelaskan, tes seleksi dalam pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2017 hampir sama dengan pemilihan duta atau ajang pemilihan yang sejenis hanya saja ada tambahan, yaitu peserta harus bisa mengaji dan mempunyai wawasan tentang kota Sidoarjo. Pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2017 diikuti 101 peserta. “ Setelah terpilih menjadi Yuk Muslimah Sidoarjo selain aktif kuliah, kita juga harus aktif dalam kegiatan IGYS, salah satunya turut serta dalam mempromosikan pariwisata Sidoarjo,”tutupnya.