Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNTAG Surabaya mengadakan Sharing Internet Sehat (Sharasehan) untuk pelajar MI Islamiyah dan MI Tarbiyahtul Falahiyah Mojopetung. Kegiatan dari Divisi Pendidikan dan Kesehatan (Penkes) tersebut bertempat di Balai DesaMojopetung Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik, Kamis (2/8).
Ketua Kelompok KKN Reguler Desa Mojopetung, M. Sa'i mengatakan, saat ini penggunaan gadget marak dimana-dimana baik digunakan orang dewasa maupun anak-anak. Jika tidak dibatasi penggunaan gadget terutama pada anak-anak akan banyak menimbulkan dampak negatif.
''Saat ini, anak-anak kecil sudah membawa gadget masing-masing. Jika tidak diberikan pengetahuan penggunaan internet yang baik pada mereka akan banyak dampak negatif untuk mereka ke depannya,'' kata Sa'i. Ia menambahkan kegiatan Sharasehan ini juga didampingi guru dan wali murid.
Pada kesempatan yang sama, salah satu Guru MI Tarbiyahtul Falahiyah, Fatah mengatakan siswa-siswi MI sangat antusias dengan adanya kegiatan tersebut, karena ''selingi'' dengan pemutaran video dan games.
''Terima kasih untuk mahasiswa KKN UNTAG Surabaya yang dibimbing oleh Niken Adriaty Basyarach, S.T., M.T. Kegiatan ini sangat bermanfaat, karena memberikan pengetahuan bagaimana cara membatasi pemakaian internet sehingga tidak terlalu berlebihan untuk anak usia dini, maupun kami yang sudah dewasa,'' ucapnya pada warta17agustus.com.
Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme