Melanjutkan ke jenjang perkuliahan merupakan impian semua siswa, tapi terkadang bingung untuk memilih tempat kuliah dengan biaya yang sesuai dengan kemampuan. Namun tak perlu khawatir Al-Qasimia University telah membuka beasiswa gratis tahun 2022 untuk seluruh mahasiswa internasional.
Dilansir dari Kompas.com Minggu, (13/02/2022) Al-Qasimia University (AQU) adalah salah satu universitas Nasional yang berlokasi di Sharjah. Al-Qasimia University didirikan oleh pendiri, presiden dan ketuanya, penguasa Sharjah Sheikh Dr. Sultan Bin Mohammed Al Qasimi.
Al-Qasimia University menawarkan 4 jurusan yang dapat dipilih oleh pendaftar beasiswa, yaitu:
1. Sharia and Islamic Studies
2. Arab language & literature
3. Mass Communication
4. Economics
Berkuliah di Al-Qasimia University juga mendapatkan berbagai macam fasilitas bagi para calon mahasiswa internasional, diantaranya:
1. Biaya kuliah penuh
2. Tunjangan hidup bulanan
3. Tiket pulang-pergi pesawat
4. Penerbitan dan prosedur Visa dan ID Emirat
5. Asuransi kesehatan
6. Akomodasi berupa asrama
7. Transportasi untuk ke kampus
8. Kursus pelatihan Bahasa Arab selama maksimal 1 tahun
Pendaftaran beasiswa Al-Qasimia University telah dibuka pada tanggal 10 Februari 2021 sampai 31 Maret 2022. Informasi seputar syarat hingga pendaftaran dapat dilihat melalui laman https://www.alqasimia.ac.ae/en/AdmissionRegistration/Pages/TuitionScholarships.aspx (Fahmi).