Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Singapore University of Technology and Design (SUTD) membuka kesempatan beasiswa Fully Funded undergraduate bagi para siswa di wilayah negara ASEAN.
Adapun fasilitas yang didapatkan oleh penerima beasiswanya yakni kuliah biaya penuh, tunjangan hidup per tahun sebesar $5.800 (setara dengan Rp 65,7 juta), tunjangan komputer $1.750 (setara dengan Rp 19.8 juta), dan tunjangan akomodasi per tahun $3.000 (setara dengan Rp 34 juta).
Pendaftar Beasiswa Fully Funded SUTD Asean Undergraduate wajib berstatus warga negara ASEAN, memiliki hasil akademik yang baik, memiliki catatan yang baik di kegiatan ekstrakurikuler dan/atau community service, serta memiliki kualitas dan potensi leadership.
Selain itu, dokumen yang perlu disiapkan oleh para lulusan baik di atas maupun di bawah tahun 2019
Bagi pendaftar lulusan di atas tahun 2019, tidak menyertakan nilai ujian nasional dan terpilih pada tahap selanjutnya, akan melaksanakan University Entrance Exam (UEE) dari SUTD secara online pada tanggal 1 April 2023. Dengan materi ujian 4 pertanyaan pilihan ganda & 2 pertanyaan matematika terbuka, serta 4 pertanyaan pilihan ganda & 2 pertanyaan fisika terbuka.
Jadwal pendaftaran beasiswa akan dibuka hingga tanggal 9 Maret di website resmi SUTD, dan pada akhir bulan April 2023 akan dilakukan interview, serta pada bulan Mei 2023 penerima beasiswa akan diumumkan. (Ratna)