Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Pemerintah Selandia Baru tawarkan Program Beasiswa jenjang S2 dan S3 di Victoria Iniversity of Welington. Program tersebut diperuntukkan bagi pelajar internasional termasuk salah satunya Indonesia.
Secara resmi Program Beasiswa ini dibuka sebanyak 3 gelombang dalam setiap tahunnya. Pada gelombang pertama batas waktu pendaftaran hingga 1 Maret, gelombang kedua 1 Juli sedangkan gelombang ketiga ditutup pada 1 November. Jumlah penerima program beasiswa ini lebih dari 110 setiap tahunnya.
Peserta yang mendaftar dan telah dinyatakan lolos seleksi berhak mendapat bantuan biaya kuliah sebesar 27.500 USD pertahun untuk jenjang S2. Sedangkan untuk jenjang S3 mendapat sebesar 15. 000 USD pertahun. Selain itu juga berhak mendapat tunjangan domestik tambah yang diberikan oleh pihak penyelenggara.
Ada pun beberapa syarat untuk mendaftar Program Beasiswa ini, di antaranya peserta memiliki latar belakang pendidikan S1 atau S2 yang sesuai dengan Program Studi terpilih. Memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik, dan telah dinyatakan lolos pendaftaran di Victoria University of Welington.
Penerima beasiswa di Victoria Iniversity of Welington ini akan memiliki kesempatan Program beasiswa S2 dan S3 tersebut, jika memiliki catatan akademik dan publikasi ilmiah yang baik sesuai disiplin ilmu yang diminati.
Seluruh tahapan dan prosedur pendaftaran dilakukan secara online. Peserta dapat melakukan pendaftaran dengan mengisi formulir pada link berikut ini https://www.wgtn.ac.nz/fgr/apply
Untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjungi website resmi pada link berikut https://www.wgtn.ac.nz/scholarships/current/wellington-doctoral-scholarships atau menghubungi via email beasiswa-office@vuw.ac.nz
Reporter