BEM FE Selenggarakan Seminar Epistemologi Read to Self Awareness

  • 25 Mei 2015
  • latifah
  • 5839

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi Untag Surabaya, kemarin (21/05/2015) telah mengadakan seminar Epistemologi read to self awareness dengan tema “ Revolusi Pemikiran Mahasiswa Guna Menyelesaikan Permasalahan Bangsa” di Gedung Graha Wiyata Meeting Room 1.

Seminar dari divisi pendidikan ini bertujuan untuk menyadarkan dan mengingatkan mahasiswa akan permasalahan - permasalahan bangsa yang harus diselesaikan oleh kita “ mahasiswa ”.

Banyaknya permasalahan di Negara Indonesia yang harus diselesaikan. Pemuda dan mahasiswa bagian terpenting dalam sejarah perjuangan bangsa, sehingga mahasiswa jangan terjebak dalam kepentingan praktis dan mengacuhkan norma nilai dan moral. Pertanggung jawaban moral mahasiswa lebih luas dipahami sebagai tanggung jawab sosial. Bagaimana mahasiswa memandang realitas sosial sebagai wadah perjuangan dan tidak menafikan tanggung jawab intelektualnya sebagai orang yang belajar dan menuntut ilmu sedalam-dalamnya.

Ketika menjadi mahasiswa telah gagal menapaki semangat idealisme pertanggungjawaban moral dan intelektual, maka bisa dipastikan ketika keluar dari komunitas kampus, akan menjadi sampah peradaban yang merusak tatanan nilai dan etika dalam bernegara dan bermasyarakat.

Wibowo suhartadi pembicara seminar menegaskan bahwa mahasiswa harus tahu banyak hal, banyak membaca agar bisa melihat dunia, karana kontrol kekuasaan, kekuatan Negara  salah satunya ada pada mahasiswa .

Mahasiswa harus memiliki mainstream politik humanis sebagai esensi pemberdayaan masyarakat, dan penyadaran dalam konteks penyadaran masyarakat, peran gerakan mahasiswa cukup signifikan karena memiliki konstituen yang riil, dimana pada setiap level pimpinan Gerakan mahasiswa memiliki garis hirarki yang terstruktur dan sistematis.

Dr. Sigit Sardjono, M.Ec, selaku Dekan Fakultas Ekonomi UNTAG Surabaya dalam pembukan seminar mengatakan bahwa Seorang mahasiswa harus berfikir ilmiah. “ seorang mahasiswa jika ingin demo silahkan demo tapi harus berfikir ilmiah, yaitu berfikir secara obyektif, logik, terbuka dan tanggung jawab.” Ucapnya.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6674
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6733