BEM FH Untag Surabaya Salurkan Dana Sinabung Melalui PMI Surabaya

  • 29 Juni 2015
  • 5779

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum (FH) Untag Surabaya mengadakan penggalangan dana untuk korban bencana alam meletusnya Gunung Sinabung, Sumatera Utara. Penggalangan dana yang dilaksanakan selama 2 hari itu, Senin-Selasa (22-23/6/2015) mendapatkan dana sebesar Rp 3.481.000 dan disalurkan kepada korban Sinabung melalui PMI Surabaya.

Dampak dari erupsi Gunung api Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, pada Minggu dini hari (15/9/2013) pukul 02.51 WIB, telah menyebabkan masyarakat sekitar Gunung Sinabung mengungsi. Sekitar 3.710 jiwa mengungsi ke tempat aman, yang tersebar di lima titik, yaitu di jambur Taras Brastagi (650 jiwa), jambur Sempakata (750 jiwa), jambur klasis GBKP Kabanjahe (590 jiwa), jambur Desa Payung (320 jiwa), dan di kompleks GBKP Kabanjahe (1.400 jiwa).

Mays Amelia, selaku Menteri Kominfo BEM FH berharap kegiatan tersebut bisa menjadi sarana bagi mahasiswa dan masyarakat yang mau menyisihkan uangnya untuk membantu meringankan beban korban Gunung Sinabung. “ Penggalangan dana ini kita lakukan melalui sosmed dan terjun langsung ke lapangan,” kata mahasiswa semester 2 tersebut.

Hal senada disampaikan oleh Haikal ketua BEM FH bahwa kegiatan itu diharapkan bisa menjadi wadah bagi masyarakat yang ingin membantu para korban gunung Sinabung. Untuk hari senin (22/6) penggalangan dana dimulai pukul 08.00 WIB di area kampus dan sekitarnya. “ Sedangkan hari selasa (23/6) dimulai pukul 17.00-22.00 WIB di Masjid Agung, Ampel, Taman Apsari, Bungkul, dan Skate Park,” kata Haikal saat ditemui di sekretariat BEM FH.

Dana yang terkumpul adalah sebesar Rp 3.481.000 dan akan disalurkan ke korban erupsi gunung Sinabung melalui PMI Surabaya. “ Harapan kami dana ini bisa membantu para korban untuk mendapatkan makanan yang layak, selimut, dan masker. Apalagi ini bulan puasa,” tutup Haikal.

 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6674
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6734