BEM FISIP UNTAG Surabaya Membangun Motivasi & Kreatifitas Mahasiswa Dengan Diskusi

  • 24 November 2015
  • 5766

Membangun motivasi dan kreatifitas mahasiswa, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UNTAG Surabaya mengadakan diskusi rutinan setiap Hari Selasa. Diskusi ini dilaksanakan selama dua gelombang, pagi dan malam menyesuaikan jadwal kuliah mahasiswa.

Membangun kebiasaan diskusi adalah hal penting dalam mengembangkan suatu opini publik yang kritis dan cerdas. Diskusi adalah suatu bentuk tukar pikiran yang teratur dan terarah, baik dalam kelompok kecil maupun kelompok besar dengan tujuan untuk mendapatkan pengertian, kesepakatan, dan keputusan bersama mengenai suatu masalah. Intinya diskusi diadakan untuk menemukan sebuah mufakat atas apa yang dipermasalahkan.

Muhammad Roisul Basyar, Ketua BEM FISIP kepada warta17agsutus.com mengatakan, diskusi harian tersebut diadakan karena untuk melatih kemampuan mahasiswa dalam menganalisis isu-isu publik dan sosial sesuai dengan teori yang diterima di perkuliahan. “ Untuk waktunya sendiri Selasa pukul 14.00 WIB di Joglo dan malamnya pukul 20.00 WIB di taman Fakultas Psikologi,” kata mahasiswa semester 5 itu.

Mahasiswa kelahiran Mojokerto 25 Juni 1995 ini menambahkan, sasaran dari kegiatan diskusi tersebut adalah mahasiswa baru tahun 2015, tetapi mahasiswa angkatan lama pun diperbolehkan ikut. “Diskusi ini sudah berlangsung sejak Bulan Oktober lalu,” jelasnya.

Rois juga menjelaskan, metode yang dia pakai untuk menarik mahasiswa agar tertarik mengikuti diiskusi, seperti materi diskusi disesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa, isu-isu terbaru, dan mengkorelasikan dengan mata kuliah. “Peserta pernah di atas 50 mahasiswa dan saya berharap kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk memperkaya ilmu pengetahuan,” tutup Rois.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6741
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6811