Dialog Kandidat Capres Dan Cawapres BEM Untag Surabaya

  • 06 April 2016
  • latifah
  • 5769

Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya mengadakan Dialog Kandidat Capres dan Cawapres Badan Eksekutif Mahasiswa Untag Surabaya di Graha Widya Lantai 2, Selasa (5/4/16). Kandidat nomor satu, Farid Harja  dan Fattah Anggara, nomor dua, Shandy Kembara dan Zainal Abidin.

Julio Thimotius Kapitan Smaud Natun ketua KPU menjelaskan tujuan diadakannya dialog ini agar seluruh Mahasiswa Untag Surabaya mengetahui visi misi dan pandangan dari masing-masing kandidat yang akan mereka pilih hari ini (06/04/2016) pukul 07.00-21.00 WIB.

" Kami sangat berharap Mahasiswa Untag bisa memilih dengan bijak mana yang cocok menjadi Presbem Untag Surabaya, "imbuh Ketua DPM 2015/2016 Fakultas Hukum Untag Surabaya.

Diwaktu yang sama Wakil Rektor I Untag Surabaya, Dr. Andik Matulessy, MSi mengatakan dengan adanya dialog ini, pemilihan Pemimpin Presbem Untag Surabaya lebih terbuka dan transparan. " ketika memilih pemimpin tidak boleh seperti mengambil kucing dalam karung, dimana kita tidak tahu kompetensinya, cara komunikasinya, " ucap Dosen Psikologi tersebut.

" Calon pimpinan BEM Universitas harus memiliki akademik yang baik dan mampu berkomunikasi dengan baik, " tambah Dr. Andik Matulessy, MSi.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6741
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6811