ELCC Untag Surabaya Bekali Calon Anggota Fasih Berbahasa Inggris

  • 16 November 2022
  • 1308

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) English Community Center (ELCC) Untag Surabaya, adakan English Camp dengan tema Creative Outstanding Fun Festive English Experience, (4-6/11).

 

English Camp merupakan kegiatan tahunan UKM ELCC Untag Surabaya yang memadukan pembelajaran bahasa inggris, peningkatan kreativitas, serta kerjasama. Kegiatan ini diikuti oleh 55 calon anggota ELCC.

 

Ketua Pelaksana English Camp UKM ELCC, Reza Akbar Mauliza menyatakan berlangsungnya kegiatan ini juga sebagai syarat mengikuti tahap berikutnya untuk bergabung UKM ELCC.

 

"Tujuan kegiatan English Camp ini selain untuk memberikan wadah belajar bahasa inggris, juga merupakan syarat mahasiswa mengikuti tahap selanjutnya dalam sesi interview untuk bergabung di UKM ELCC,” jelasnya (15/11)

 

Calon anggota UKM ELCC juga akan terjun langsung ke lapangan dalam bentuk pengabdian masyarakat, mengajar Sekolah Dasar (SD)  di sekitar Villa Mawar di Desa Claket, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

 

"Di hari pertama kegiatan diklat calon anggota diberikan materi berupa pembekalan bahasa inggris, leadership, kemudian di hari kedua mereka mengaplikasikan materi yang diberikan, diselingi kegiatan outbond dan acara santai yang menyenangkan," tutur Mahasiswa FEB tersebut.

 

Kemampuan bahasa Inggris memiliki kaitan erat dengan kemajuan suatu negara. Budaya dalam satu negara juga dapat berubah seiring dengan keterbukaan mereka terhadap informasi, yang didapatkan dengan inisiatif para warga untuk mendapatkan sumber berita yang kredibel.

 

Sesuai tema Creative Outstanding Fun Festive English Experience yang menjadi fokus diskusi, Valenzia Lars Ashadistira selaku pemateri speaking class menekankan pentingnya calon anggota ELCC dalam fasih berbahasa inggris.

 

“Pengetahuan yang tidak mengenal batas hingga kecenderungan untuk membagikan topik yang bersifat krusial menggunakan bahasa inggris,” imbuh Valenzia.

 

Nabilla Az-zahra salah satu peserta English Camp mengatakan bahwasannya seluruh kegiatan English Camp berkesan dan sangat mendukung mahasiswa yang ingin meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris.

 

“Seluruh rangkaian English Camp sangat mendidik dan asyik. Berkesan  pada kegiatan pengabdian masyarakat, yang mana memiliki kesempatan mengunjungi sekolah setempat untuk berbagi ilmu bahasa inggris. Saya berharap kedepannya banyak kegiatan kegiatan lainnya dari UKM ELCC yang dapat meningkatkan kemampuan saya dalam bahasa inggris,” tutupnya. (Nabila)

 

 

 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id