English Camp UKM ELCC UNTAG Surabaya

  • 18 Februari 2016
  • latifah
  • 5948

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) English Language Community Center (ELCC) UNTAG Surabaya, selama 3 hari (12-14 februari 2016) mengadakan English Camp dengan tema Star Wars (Study Hard, Work Hard, And Be Sagacious). Hari pertama, (12/2/2016) , Acara diselenggarakan di ruang B202 UNTAG Surabaya, sedangkan hari berikutnya dilaksanakan di Padusan Pacet Mojokerto.

English Camp merupakan Kegiatan pertama di UKM ELCC UNTAG Surabaya yang wajib di ikuti oleh seluruh anggota. " Tujuan kegiatan tersebut selain untuk memberikan wadah belajar bahasa inggris, mengingat UKM ELCC baru terbentuk bulan September 2015 lalu, maka dalam acara ini kita kenalkan pula ke organisasian ELCC secara keseluruhan pada anggota" ucap Salma Ainurrahmah selaku Ketua Departemen Education Center.

karena selama di pacet mereka akan terjun langsung kelapangan berbentuk pengabdian masyarakat, mengajar SD disekitar Pasudan maka Hari pertama (12/2/2016) kita berikan materi berupa pembekalan bahasa inggris, pembekalan beasiswa ke luar negeri dan leadership oleh Valentino A. Pamolango, SS., M.Hum selaku Pembina ELCC. Sedangkan selama dua hari (13-14/2/2016) di Pasudan mereka mengaplikasikan materi yang telah diberikan, diselingi outbond dan acara santai yang menyenangkan.

Semoga acara tersebut bermanfaat untuk masing-masing anggota dan organisasi. " Dengan mereka memiliki pengalaman terjun langsung ke masyarakat, semoga itu bisa membuat mereka tahu betapa pentingnya pengaplikasian ilmu yang mereka punya dan juga semoga mereka bisa menjadi penerus pengurus ELCC kedepannya sehingga ELCC bisa menjadi wadah yang tidak hanya untuk anggota saja tetapi semua masyarakat UNTAG dan umum, " harap mahasiswi Ilmu Komunikasi tersebut.

Faris Nafisuk W. salah satu peserta English Camp mengatakan semua kegiatannya mendidik dan asyik, salah satunya adalah pengabdian masarakat. " Disana kita diberikan kesempatan mengunjungi SD setempat untuk sharing pelajaran memgenai bahasa inggris, dll. itu merupakan satu pengalaman yang luar biasa. Saya berharap semoga kedepannya UKM ELCC lebih banyak peminatnya dan bermanfaat untuk kita semua. " kata mahasiswa Teknik Arsitektur semester 2 tersebut.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6741
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6811