Februari 2023 Fitur Tab Shop Instagram Akan dihapus

  • 31 Januari 2023
  • 949

Inovasi tab Shop atau beranda di bagian menu utama dari Instagram mendapat kritikan dari para penggunanya. Menanggapi hal tersebut, Instagram akhirnya mengumumkan akan mengubah tampilan utama dengan menghilangkan fitur Tab Shop pada Februari mendatang.

 

Dilansir dari idntimes.com, Adam Mosseri, Head of Instagram melalui video Reels yang ia unggah di akun pribadi, mengatakan bahwa perubahan tersebut dilakukan agar tampilan Instagram dapat dilihat lebih sederhana dan berfokus pada tampilan yang disukai penggunanya.

 

“Perubahan ini untuk menyederhanakan tampilan sekaligus lebih fokus pada tujuan kami untuk mencoba menyatukan orang-orang dari apa yang disukai,” ungkapnya.

 

Tampilan menu utama Instagram saat ini terdapat Home, Search, Reels, Shopping dan Profil. Perubahan yang dideskripsikan oleh Adam, tab Shopping akan dihilangkan dan posisinya akan diganti dengan tab Reels yang digeser. Sementara pada fitur tab Reels akan diisi tab Create (+).

 

“Meski dihilangkan dari tampilan utama, fitur belanja sendiri bisa tetap berbelanja dan masih dapat dinikmati melaui Feed, Story, Reels, maupun iklan,” jelas Adam.

 

Kabar perubahan pada tampilan utama Instagram ini bukanlah berita baru, uji coba perubahan navigasi dan penghilangan Tab Shopping telah diketahui pengguna sejak September 2022 lalu.

 

Beberapa pengguna meyakini bahwa dirinya melihat perubahan pada Feed masing-masing dimana letak Tab Shopping telah berganti menjadi Tab Notification. Adapula pengguna yang mengaku Tab Shopping digantikan dengan Tab Messages.

 

Meski hal yang diungkapkan dan dirasakan oleh beberapa pengguna Instagram tersebut berbeda dengan versi final yang diungkapkan oleh Adam, par apengguna Instagram mengaku merasa bahagia mengingat bahwa sudah sejak lama mereka tidak menyukai tampilan Tab Shopping pada aplikasi Instagram. (Ratna)


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id