FISIP UNTAG Surabaya Bekerja Sama RRI Surabaya Selenggarakan Dialog Kebangsaan

  • 17 November 2017
  • 5714

FISIP UNTAG Surabaya bekerja sama Radio Republik Indonesia (RRI) Surabaya menyelenggarakan dialog kebangsaan “Spirit Pahlawan di Era Digital” pada Jum’at, 17 November 2017 bertempat di Plaza Proklamasi, Gedung Graha Wiyata Lantai 1.

Dekan FISIP UNTAG Surabaya Dr. Endro Tjahjono, MM dalam sambutannya mengatakan, acara dialog kebangsaan digelar dalam rangka memperingati Hari Pahlawan pada 10 November. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada RRI atas kerjasama yang sudah terjalin dengan baik selama 13 tahun ini.

“Kerjasama UNTAG Surabaya dengan RRI itu dalam bentuk kegiatan magang, penelitian dan kegiatan akademik lainnya. Semoga akan selalu terjalin untuk seterusnya,” ucapnya.

Menurut Dr. Endro di era digital seperti sekarang ini, spirit kepahlawanan harus terus ditingkatkan agar tidak tergerus oleh zaman. Dia juga berharap dialog kebanggsaan yang digelar pada hari ini bisa meningkatkan nilai-nilai kepahlawanan, mengimplementasikan nilai-nilai kepahlawan dalam kehidupan sehari-hari untuk kemajuan bangsa dan negara Indonesia.

“Semangat kepahlawanan penting untuk terus ditingkatkan, tidak terkecuali pada kalangan mahasiswa.  Upaya yang bisa dilakukan salah satunya dengan dialog kebanggsaan,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama Kepala LPP RRI Surabaya Dra. Redno Desy Swasri.,M.Si mengatakan, dialog kebangsaan bertujuan menanamkan dan mengingatkan kembali nilai-nilai kepahlawanan agar selalu ada dihati terutama mahasiswa.

“Era digitalisasi ini perlu kita jadikan spirit untuk membangun bangsa. Kedepan kita tetap menjalin kerjasama, mungkin hal-hal yang akan kita kembangkan lagi untuk menanamkan nilai-nilai kepahlawanan dan spirit membangun bangsa dan negara,” jelasnya.

Sementara itu, Rektor UNTAG Surabaya Dr. Mulyanto Nugroho, MM.,CMA.,CPAI mengatakan, UNTAG Surabaya adalah perguruan tinggi yang bercirikan kebangsaan. Sehingga sudah menjadi sebuah kewajiban untuk membantu negara didalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

“Mahasiswa di UNTAG Surabaya juga heterogen terdiri dari berbagai suku, ras dan agama yang berbeda maka sangat diperlukan yang namanya semangat kebangsaan,” tegasnya.

Adapun narasumber dalam dialog kebangsaan “Spirit Kepahlawanan di Era Digital” diantaranya: Dr. Mulyanto Nugroho, MM.,CMA.,CPAI (Rektor UNTAG Surabaya),  M. Rohanudin (Direktur utama RRI),  M. Nizar Zuhro (Anggota Komisi V DPR RI), dan Riski Hapsari, SE (CEO Koleksikikie.com).


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6743
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6813