Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Hari pertama masuk sekolah di SMP 17 Agustus 1945 (SMPTAG) Surabaya setelah libur panjang Idul Fitri 1445 H, dibuka dengan pelaksanaan kegiatan rutin Halal Bi Halal dengan semangat kebersamaan dari para guru dan siswa, Jum’at (19/4/24).
Dra. Wiwik Wahyuningsih, M.M., Kepala Sekolah SMPTAG Surabaya, menyambut seluruh anggota keluarga besar sekolah dengan hangat. Beliau mengajak para guru, tenaga kependidikan, dan siswa untuk memaknai momen halal bi halal ini dengan saling memaafkan dan mempererat tali silaturrahim.
“Saat yang tepat untuk menghapuskan segala kesalahpahaman dan mempererat ikatan persaudaraan. Mari kita jadikan momen halal bi halal ini sebagai momentum untuk memperbaiki hubungan, saling menghargai, dan mempererat kebersamaan di antara kita,” ujarnya (19/4)
Para siswa dan guru berjejer mengelilingi halaman sekolah yang dipenuhi dengan senyum ceria dan canda tawa. Mereka saling berpelukan dan bertukar ucapan selamat Idul Fitri dan saling memaafkan satu sama lain.
“Memaafkan adalah tanda kebesaran hati. Dengan memaafkan, kita tidak hanya membebaskan orang lain dari kesalahan, tetapi juga membebaskan diri kita sendiri dari beban perasaan yang negatif,” imbuh Aditya Yoastara, S.Pd., Wakil Kepala Sekolah SMPTAG Surabaya.
Acara halal bi halal diakhiri dengan puncak kebersamaan, yaitu makan bakso bersama di halaman sekolah. Maia Suryaningsih, Ketua OSIS SMPTAG Surabaya, mengungkapkan bahwa makan bersama saat Halal Bi Halal telah menjadi tradisi kebersamaan yang dilakukan di sekolah.
“Makan bersama setelah acara halal bi halal menjadi tradisi yang selalu dinantikan setiap tahunnya. Ini bukan hanya soal makanan, tetapi juga tentang kebersamaan dan persaudaraan yang terjalin di antara kami,” ujar Maia
Dengan penuh kebahagiaan dan semangat, hari pertama masuk sekolah di SMPTAG Surabaya setelah libur Idul Fitri menjadi momentum berharga untuk mempererat hubungan, saling memaafkan, dan menjaga persatuan di tengah keberagaman. (Nabila)