Himatifta Untag Surabaya Akan Mengadakan Kuliah Tamu Technopreneurship

  • 03 Juni 2015
  • 5875

Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (Himatifta) Fakultas Teknik Untag Surabaya akan mengadakan kuliah tamu technopreneurship dengan tema Membangun Karakter Berwirausaha Berbasis Teknologi ”. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung Graha Wiyata lantai 9 pada hari Kamis, (11/6/2015).

Saat ini, untuk dapat bersaing di dunia globalisasi semakin sulit dan tidak bisa terbendung lagi. Apalagi dengan adanya perubahan sistem ekonomi internasional yang menimbulkan dampak besar bagi hubungan perdagangan antar negara. Sistem ekonomi internasional berubah kearah pasar bebas, akibatnya negara-negara dituntut untuk dapat mengangkat ekonomi nasionalnya menuju sistem perdagangan bebas Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) 2015 diberbagai bidang. Salah satunya tuntutan mengangkat ekonomi nasional dalam bidang teknologi.

Tujuan kuliah tamu ini, kata Muhammad Syifa’ Usshodri, yaitu untuk mengetahui, mempelajari, dan membekali para mahasiswa dalam berwirausaha yang berbasis teknologi agar lebih kreatif dan inovatif. “ Selain itu, ketika mereka berwirausaha punya bekal dan juga mempunyai karakter serta mental untuk bersaing,” lanjut ketua Himatifta itu.

Peserta dalam kuliah tamu nanti selain mendapatkan materi tentang kewirausahaan, snack, souvenir, juga akan mendapatkan materi psikotes kewirausahaan dengan biaya yang terjangkau, yaitu hanya Rp 20 ribu. “ Ada tes tentang minat berwirausahanya juga. Jadi, mahasiswa bisa tahu kemampuan berwirausahanya dalam bidang apa,” tambah Syifa’, mahasiswa jurusan Teknik Informatika semester 4 tersebut.

Bagi mahasiswa yang ingin mengikuti kuliah tamu technopreneurship bisa daftar langsung di sekretariat Himatifta gedung K Fakultas Teknik lantai 2. “ Semoga segala sesuatu yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya,” tutupnya.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6740
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6810