Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Jr. NBA Indonesia 2017, pada Jum’at 24 Februari 2017 bekerjasama dengan SMPTAG Surabaya. Kegiatan tersebut untuk memberikan pelatihan dasar – dasar olahraga basket dan juga mempelajari pentingnya nilai-nilai Jr. NBA.
Drs. Wiwik Wahyuningsih,MM kepala SMPTAG Surabaya mengatakan Jr. NBA merupakan sebuah organisasi basket khusus junior se-Asia Tenggara. Mereka datang ke Indonesia untuk mengenalkan olahraga basket dan gaya hidup sehat bagi anak-anak Indonesia. Di Indonesia hanya 13 sekolah yang akan mereka kunjungi salah satunya SMPTAG Surabaya ini.
Drs. M. Rofikul Hilal kepala urusan kesiswaan SMPTAG Surabaya juga menambahkan Jr. NBA juga merupakan sebuah program pembinaan global NBA. Kita salah satunya SMP yang terpilih mendapat pelatihan langsung dari Jr. NBA. Para peserta akan dilatih dasar-dasar olahraga bola basket dan juga mempelajari pentingnya nilai-nilai utama Jr. NBA, yaitu: Sportsmanship (sportivitas), Teamwork (kerjasama tim), Positive Attitude (sikap positif), dan Respect (saling menghargai) atau di singkat dengan STAR. Dan nantinya akan di bentuk sekolah NBA junior di Indonesia untuk memberikan pembelajaran bola basket hingga bisa menjadi pemain dan pelatih basket profesional.
“ Selain itu siswa juga akan diberi motivasi olahraga basket yang benar, safety olaharaga basket dan wawasan tentang nutrisi apa saja yang diperlukan dalam olahraga basket untuk menjaga kebugaran fisik selama melakukan olahraga basket,” jelas Drs. M. Rofikul Hilal.
“Semoga siswa mengerti basket yang benar, memahami secara teori dan prakteknya serta termotivasi untuk menjadi pemain dan pelatih basket yang profesional,”tutupnya.