Kemendikbud Buka KIP Kuliah Sepanjang Tahun

  • 03 Oktober 2022
  • Fahmi
  • 807

Kartu Indonesia Pintar (KIP) kini dibuka sepanjang tahun. Hal ini diberikan langsung oleh Kemendikbudristek kepada mahasiswa berprestasi dengan latar belakang ekonomi terbatas.


Dilansir dari Detik.com, (2/10), Kepala Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) Kemendibudristek, Abdul Kahar menjelaskan, KIP dibuka sepanjang tahun tergantung dengan jalur dan perguruan tinggi yang dituju.


"Pada dasarnya, KIP Kuliah buka sepenuhnya, pendaftarannya sepanjang tahun. Tergantung mau memilih jalur mana dan tujuannya kemana perguruan tinggi yang dituju," ujarnya dalam situs Radio Edukasi Kemendikbud.


Apabila seorang calon mahasiswa mau mendaftar jalur seleksi berdasarkan prestasi atau SNMPTN, lanjutnya, maka calon mahasiswa tersebut bisa mendaftar KIP Kuliah. Namun jika mahasiswa tersebut tidak lolos seleksi jalur prestasi, maka bisa mendaftar lagi dalam seleksi berdasarkan tes atau SBMPTN.


"Jika tidak lolos juga jalur SBMPTN maka bisa mendaftar dengan menggunakan jalur mandiri," tambahnya.


Berikut syarat pendaftar KIP kuliah: 

 

- Penerima KIP Kuliah adalah siswa SMA/sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya
- Memiliki NISN, NPSN dan NIK yang valid
- Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah
- Siswa mempunyai Kartu KIP atau memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos
- Telah lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru dan diterima di PTN atau PTS pada prodi dengan Akreditasi A atau B. Dimungkinkan pula untuk prodi dengan Akreditasi C dengan pertimbangan tertentu.

 

Info lebih lanjut dan cara pendaftaran KIP kuliah bisa di cek melalui laman web Sistem KIP Kuliah kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui KIP Kuliah mobile apps. 
 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

Fahmi

Reporter

BERITA TERKAIT

Isi Kokpit Mobil F1
  • 20 Maret 2013
  • 6966
8 Fitur Mengaggumkan Windows 8
  • 20 Maret 2013
  • 6393
Komputer Terkecil Di Dunia
  • 20 Maret 2013
  • 6573