Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
SMP 17 Agustus 1945 (SMPTAG) Surabaya dengan hangat menyambut kedatangan rombongan dari SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang dalam rangka ‘Sharing Program Kerja Pengurus OSIS & Duta Sekolah’. Kunjungan ini bertujuan untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, dan mempererat hubungan antar sekolah terkait pengelolaan program OSIS dan kegiatan kesiswaan, (21/10/24)
Kegiatan ini dihadiri oleh siswa dan guru dari SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang serta SMPTAG Surabaya. Kedua sekolah berharap dapat saling belajar dan bertukar ide mengenai pengembangan program OSIS, serta membuka peluang untuk kolaborasi di masa depan
Yudha Intan Kartika Buana, S.Pd., Gr., Wakil Kesiswaan SMP Lab Universitas Negeri Malang, menyampaikan kesan positifnya terhadap SMPTAG Surabaya.
“Saya sangat senang sekali berada di SMPTAG Surabaya. Sekolah ini sangat bagus, siswanya multi talenta, dan yang paling berkesan adalah penyambutan yang sangat ramah, terutama dari bapak ibu guru. Saya sangat terkesan,” ujar Yudha Intan (21/10)
Dalam kesempatan ini, Yudha juga menyampaikan pesan dari Kepala Sekolah SMP Lab Universitas Negeri Malang, yang berharap SMPTAG Surabaya dapat melakukan kunjungan balasan ke sekolah mereka.
“Kami sangat membuka lebar pintu jika SMPTAG ingin berkunjung ke sekolah kami. Dengan kunjungan balasan, kami bisa saling berbagi lebih dalam tentang program-program di masing-masing sekolah. Harapan kami, OSIS SMP Lab bisa belajar dari SMPTAG, dan kami juga ingin mengetahui program-program yang bisa kami adopsi di sekolah kami,” jelasnya.
Yudha menambahkan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mempelajari berbagai kegiatan OSIS yang belum ada di SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang
“Kami ingin agar siswa kami tidak hanya terpaku pada kegiatan yang ada, tapi juga belajar dari program-program yang baru dan inovatif dari SMPTAG,” imbuhnya
Andi Anaqah Putrianda, Ketua OSIS SMPTAG Surabaya, turut memberikan tanggapan atas kunjungan SMP Lab Universitas Negeri Malang.
“Kedatangan mereka sangat mengejutkan dan mengesankan bagi kami. Mereka datang dari jauh, dari Kota Malang, dan ini memberikan pengalaman yang sangat berharga bagi kami. Saya sangat bersyukur bisa mendapatkan kesempatan untuk bertukar pikiran dengan OSIS dari sekolah lain,” kata Anaqah (21/10)
Ia berharap SMPTAG Surabaya dapat belajar dan mengadopsi beberapa program kerja dari SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang, seperti program ‘studi banding’ yang disebut sebagai ‘studi empire’.
“Saya berharap SMPTAG juga bisa melaksanakan program seperti SMP Lab ini dan berkolaborasi lebih banyak dengan sekolah-sekolah lain. Ini akan memberikan manfaat besar bagi pengembangan program OSIS kami,” tambahnya.
Dra. Wiwik Wahyuningsih, M.M., Kepala Sekolah SMP 17 Agustus 1945 Surabaya, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kunjungan ini.
“Kami sangat berterima kasih dan merasa terhormat atas kunjungan ini. Di Surabaya ini ada banyak sekolah swasta, namun mereka memilih SMPTAG Surabaya karena melihat adanya kegiatan yang menarik di sekolah kami. Ini menjadi pengakuan atas usaha kami dalam membina siswa,” ungkapnya (21/10)
Wiwik berharap kegiatan ini dapat memberikan wawasan baru dan meningkatkan kompetensi siswa, khususnya pengurus OSIS SMPTAG Surabaya.
“Harapan kami dengan adanya program berbagi ini, anak-anak bisa belajar banyak, khususnya pengurus OSIS, agar mereka bisa meningkatkan kepercayaan diri dalam menghadapi tamu dari luar dan mengembangkan kompetensi diri mereka,” jelasnya.
Kunjungan ini diharapkan menjadi awal dari kerja sama yang lebih erat antara SMPTAG Surabaya dan SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang. Melalui program ini kedua sekolah berharap dapat saling memperkaya wawasan dan menciptakan program inovatif yang bermanfaat bagi siswa, serta menginspirasi pengembangan potensi mereka di masa depan. (Boby)