Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Dalam menjalani masa pembelajaran, mahasiswa membutuhkan referensi sumber ilmu sebagai acuan dalam mengerjakan tugas. Fasilitas perpustakaan kampus kerap menjadi tempat para mahasiswa untuk memenuhi kebutuhannya.
Pada kegiatan Perkenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Untag Surabaya 2023, Kepala Perpustakaan Untag Surabaya - Bambang Agustono S.H., M.H. memaparkan mengenai layanan dan fasilitas perpustakaan yang dapat digunakan oleh seluruh mahasiswa Untag Surabaya.
“Perpustakaan Untag Surabaya berdiri sejak tahun 1972. Hingga saat ini, perpustakaan Untag Surabaya berhasil meraih akreditasi A yang sudah mengarah ke akreditasi Internasional,” jelas Bambang (27/8)
Adapun Visi dan Misi Perpustakaan Untag Surabaya yang berhasil menunjang dalam mencapai Akreditasi A. Visi Perpustakaan Untag Surabaya yakni Optimalisasi Pelayanan Literasi dan Informasi Ilmiah. Misi Perpustakaan Untag Surabaya
“Perpustakaan Untag Surabaya siap melayani para mahasiswa dengan jadwal buka hari Senin hingga Kamis, mulai pukul 08.00 - 21.00 WIB. Di hari Jumat ada jadwal khusus karena ada istirahat Sholat Jum’at yaitu dari pukul 08.00 - 11.00 WIB dan lanjut buka kembali pada 13.00 - 21.00 WIB,” papar Kepala Perpustakaan Untag Surabaya
Terdapat empat jenis pelayanan pada Perpustakaan Untag Surabaya
Sebagai penutup, Bambang Agustono sempat menyampaikan ketentuan yang harus dipatuhi mahasiswa ketika ingin menggunakan layanan-layanan perpustakaan Untag Surabaya.
“Jika anda ingin menggunakan layanan Perpustakaan Untag Surabaya, bawalah Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) yang masih berlaku untuk kebutuhan administrasi. Silahkan datang dan nikmati layanan perpustakaan Untag Surabaya,” tutup Bambang (Laras)