LPPM UNTAG Surabaya Telaah Poster Hibah Ristekdikti Pelaksanaan Tahun 2016

  • 23 Februari 2017
  • latifah
  • 5764

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNTAG Surabaya mengadakan Seminar " hasil penelitian desentralisasi dan telaah poster hibah Ristekdikti pelaksanaan tahun 2016 bagi dosen UNTAG surabaya " pada hari Rabu, (22/02/16) di Gedung I lantai 2 UNTAG Surabaya. Acara dipandu oleh dua reviewer terdiri dari satu reviewer internal dan satu reviewer eksternal.

Dr.Ir.Muslimin Abdulrahim, MSIE ketua LPPM UNTAG Surabaya mengatakan hari ini adalah untuk pertama kalinya kelanjutan proses kewajiban bagi dosen yang memperoleh hibah dari dikti untuk melakukan seminar hasil penelitian hibah desentralisasi dan telaah poster hibah Ristekdikti pelaksana

 " Seminar ini dipandu oleh dua reviewer, yaitu Prof. Dr. Hj. Tri Ratnawati,AK,MS dari kampus UNTAG Surabaya dan Mukodi dari Pacitan dan karena ini untuk pertama kalinya kami mohon diberikan arah-arahan agar untuk pelaksanaan berikutnya akan lebih baik lagi. "

" Melalui forum ini akan kita evaluasi dan mungkin ada nilai atau hal-hal apa yang perlu ditingkatkan lagi, dengan demikian mudah-mudahan kita mendapatkan dana hibah lebih banyak lagi sehingga kondisi penelitian kita akan lebih ramai. " ucap Dr. Muslimin saat di awal acara.

Prof. Dr. Hj. Tri Ratnawati,AK,MS salah satu reviewer pada waktu yang sama mengucapkan selamat kepada para dosen yang telah masuk pada tahap laporan terakhir. "  Selamat pada bapak-bapak, ibu-ibu karena sudah masuk pada tahap laporan akhir dan sesuai yang diharapkan oleh kepala LPPM bahwa penelitian ini untuk bisa diteruskan pada jenjang yang lebih tinggi. "

Sedangkan Mukodi reviewer eksternal dari Pacitan mengatakan bahwa UNTAG Surabaya ini merupakan kampus yang luar biasa.

" UNTAG Surabaya ini luar biasa karena dalam penelitan terapatannya ini memebihi ekpektasi yang kami inginkan, hasil prodak-prodaknya bagus, ya semoga nanti kualitas akan lebih baik. Kamipun berharapan kedepanya UNTAG Surabaya ini tidak hanya berstatus madya tapi mandiri, bisa lebih unggul dan tingkatkan kualitasnya lebih luar biasa lagi. " ucapnya.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6743
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6813