Mahasiswa KKN Untag Kelompok II Ingin Mengoptimalkan Potensi Desa Ngrimbi

  • 11 Agustus 2015
  • latifah
  • 5753

Hari pertama demo / penyuluhan devisi kewirausahaan KKN regular kelompok II desa ngrimbi kecamatan bareng kabupaten jombang, senin (10/08/2015). Kegiatan berlangsung Selama ±2 jam di posyandu setempat untuk mendemokan potensi peluang usaha desa ngrimbi, kecamatan bareng, kabupaten jombang.

Tujuan diadakannya demo / penyuluhan ini adalah untuk mengoptimalkan potensi desa ngrimbi, mengembangkan kreatifitas dan penambah peluang tenaga kerja.

Rine anggaraini selaku ketua devisi kewirausahaan mengatakan bahwa demo yang dimulai pukul 08.00 ini menyajian dua makanan yakni : rempeyek daun singkong dan jasuke.

“ potensi besar yang dimiliki desa ngrimbi adalah jagung dan singkong, sehingga kita devisi kewirausahaan KKN kelompok II ingin mengoptimalkan bahan yang mudah ditemui didesa ngrimbi untuk dijadikan usaha baru dan menambah keuangan masyrakat, ” lanjut mahasiswa kalahiran 1992.

“ disini kita membuat jasuke dengan berbagai rasa agar ada fariasi sehingga menarik, dan terbukti saat demo banyak anak – anak suka dengan makanan tersebut karna selain enak makanan jasuke pun belum ada di desa ngrimbi, ” imbuh mahasiswa jurusan ekonomi manejemen ini.

 Demo masak dan pemekingan. “ Selain demo masakan kita pun mengajarkan acara pemekingan yang baik dan menarik ”

“ semoga semua yang telah kita demokan di posyandu desa ngrimbi dapat dicontoh atau dijalankan oleh warga, sehingga bisa menjadi mata pencaharian tambahan masyarakat setempat, ” harap Rine. 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6674
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6734