Mahasiswa Untag Surabaya Didapuk Menjadi Duta Peduli Sosial 2023

  • 09 Februari 2023
  • 691

Iqbaal Ivan Ammar Fauzi, mahasiswa Ilmu Komunikasi Untag Surabaya resmi dinyatakan sebagai Duta Peduli Sosial 2023 dalam Pagelaran Final yang diselenggarakan di Ballroom Asyana Hotel Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (5/2).

 

Mulanya, mahasiswa kelahiran 30 Maret 2001 tersebut mengenali dan mulai tertarik dunia pageant saat dirinya melihat kompetisi Grand Final Guk/Yuk Sidoarjo.

 

“Mereka berkompetisi atas kemampuan dan pengetahuan umum yang dipunya. Dari situ saya merasa kalau saya menjadi pemenangnya, saya akan mengembangkan pariwisata Sidoarjo dan tidak menutupi kemungkinan bahwa pengalaman dan pengetahuan saya akan bertambah,” tutur mahasiswa semester 6 tersebut (7/2).

 

Dirinya menambahkan bahwa motivasi mengikuti Duta Peduli Sosial karena dirinya gemar berbagi sesama dan ingin terus semangat berkarya dan bersyukur.

 

“Keluarga saya tentu menjadi motivasi saya yang senantiasa mendukung kegiatan yang saya lakukan selama itu bersifat positif,” imbuhnya.

 

Ivan menerangkan bahwa terdapat proses karantina dan pra karantina selama 2 hari di Cyber 2 Tower, Jakarta Selatan dan Asyana Hotel Kemayoran, Jakarta Pusat.

 

“Pra karantina yang dilaksanakan melalui Zoom Meeting, saya mendapat materi pembekalan seperti bahaya narkotika, public speaking, manners, dan be confident for peagent. Senang bertemu dengan relasi baru dari beberapa provinsi, kegiatan yang kami lakukan juga memiliki keistimewaan sendiri seperti berkunjung pada anak-anak penyandang down syndrome, disabilitas, lansia dan lain-lain,” terang Ivan.

 

Ivan yang secara resmi telah menjabat sebagai Duta Peduli Sosial Indonesia 2023, dirinya mengaku akan senantiasa membantu baik secara finansial maupun non finansial, meningkatkan kesejahteraan masyarakat sosial di Indonesia terutama di daerah tempat tinggalnya.

 

“Saya mendapat banyak apresiasi dari rekan saudara, organisasi, sahabat, dan kerabat. Marilah kita saling bersimpati terhadap sesama, peka, dan sigap membantu sekitar kita khususnya untuk korban bencana alam, distabilitas, dan selalu memberikan hal hal positif ketika kita menemui teman yang memakai Narkotika karena hal positif itulah yang nantinya akan membuat mereka tersadar akan pengaruh buruk pengguna narkoba. Intinya saya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sosial di Indonesia terutama Di daerah tempat tinggal saya sendiri,” tutupnya. (Ratna)

 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id