Noer Rafikah Cumlaude di Untag, Soroti Social Media Marketing untuk Pendidikan

  • 04 November 2024
  • 38

Noer Rafikah Zulyanti, S.Sos., M.A., dosen Universitas Muhammadiyah Lamongan, berhasil menyelesaikan program doktoral di bidang Ilmu Ekonomi di Untag Surabaya dengan predikat cumlaude. Ujian terbuka promosi doktor ini dipimpin oleh Prof. Dr. Slamet Riyadi, M.Si., Ak., CA., CTA, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Untag Surabaya, Selasa, 29 Oktober 2024.


Dalam disertasinya yang berjudul ‘Social Media Marketing Activity untuk Meningkatkan Service Innovativeness melalui Customer Citizenship Behavior dan Customer Participation Behavior sebagai Variabel Mediasi serta Social Co-Creation sebagai Variabel Moderasi pada Mahasiswa Universitas LPTNU Jawa Timur’, Noer Rafikah mengkaji peran aktivitas pemasaran melalui media sosial dalam mendorong inovasi layanan di kalangan mahasiswa perguruan tinggi.


Penelitiannya menyoroti enam permasalahan utama, yaitu bagaimana aktivitas pemasaran media sosial mempengaruhi customer citizenship behavior dan customer participation behavior mahasiswa, serta bagaimana kedua perilaku ini dapat berkontribusi pada peningkatan inovasi layanan universitas. Selain itu, ia juga mengeksplorasi peran moderasi social co-creation dalam memperkuat hubungan antara perilaku mahasiswa dan inovasi layanan.


Hasil penelitian menunjukkan bahwa social media marketing activity yang dilakukan oleh universitas memiliki pengaruh signifikan terhadap perilaku partisipatif dan kewargaan mahasiswa. Perilaku-perilaku ini, pada gilirannya, berkontribusi pada peningkatan service innovativeness, atau kemampuan universitas untuk menawarkan layanan yang lebih inovatif dan kreatif. 


Namun, penelitian Noer Rafikah juga menemukan bahwa social co-creation tidak mampu memoderasi pengaruh perilaku mahasiswa terhadap inovasi layanan. Artinya, kolaborasi sosial melalui platform media sosial saja tidak cukup kuat untuk memperkuat hubungan tersebut.


Penemuan ini mendukung teori Service-Dominant Logic (SDL), yang menekankan pentingnya peran konsumen (dalam hal ini mahasiswa) dalam proses penciptaan nilai dan inovasi. Berdasarkan temuannya, Noer Rafikah merekomendasikan agar universitas terus memanfaatkan media sosial sebagai alat untuk memfasilitasi interaksi yang lebih kolaboratif antara mahasiswa dan pihak kampus. 


Platform media sosial, menurutnya, bisa menjadi ruang dialog yang efektif bagi mahasiswa untuk memberikan kontribusi terhadap peningkatan kualitas layanan universitas.


Dalam wawancaranya dengan warta17agustus, Dr. Noer Rafikah Zulyanti, S.Sos., M.A menyatakan rasa syukur dan kebahagiaannya. 


“Mendapatkan gelar doktor di Untag Surabaya adalah pencapaian yang luar biasa bagi saya. Prosesnya sangat menantang, tapi berkat kerja keras dan dukungan dari berbagai pihak, saya bisa sampai di titik ini. Ini adalah perjalanan panjang yang penuh dengan penantian dan usaha,” ujar Noer Rafikah setelah ujian terbuka (29/10)


Ia juga berharap agar hasil disertasinya dapat bermanfaat bagi dunia pendidikan, terutama bagi universitas-universitas yang menjadi objek penelitian. 


“Saya berharap penelitian ini bisa diterapkan, tidak hanya di universitas yang saya teliti, tetapi juga di lembaga pendidikan lainnya yang memiliki karakteristik serupa. Dengan demikian, diharapkan layanan pendidikan dapat terus berkembang dan semakin inovatif,” tambahnya


Dr. Noer Rafikah juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukungnya selama proses studinya. 


“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Allah SWT yang telah memberi saya kekuatan dan kesempatan ini. Terima kasih juga untuk keluarga saya, khususnya ibu, ayah, suami, dan anak-anak saya yang selalu memberikan dukungan. Selain itu, terima kasih kepada promotor saya, Prof. Dr. Amiartuti Kusmaningtyas, SH., MM, dan ko-promotor saya, Dr. Abdul Halik, M.M, serta seluruh penguji yang telah memberikan bimbingan, waktu, dan ilmu kepada saya hingga mencapai titik ini,” ujarnya dengan penuh rasa syukur.


Keberhasilan Dr. Noer Rafikah Zulyanti meraih gelar doktor ini tidak hanya menjadi pencapaian personal yang membanggakan, tetapi juga menjadi inspirasi bagi rekan-rekan akademisi dan mahasiswa lainnya. Pencapaian tersebut membuktikan bahwa dedikasi, kerja keras, dan dukungan dari lingkungan sekitar adalah kunci utama dalam meraih kesuksesan di dunia akademik. 


Dengan penelitiannya yang relevan dengan perkembangan dunia digital, Dr. Noer Rafikah memberikan kontribusi yang signifikan terhadap inovasi layanan pendidikan di Indonesia, khususnya dalam memanfaatkan media sosial sebagai sarana untuk meningkatkan interaksi dan inovasi di lingkungan universitas. (Boby)


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id