Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNTAG Surabaya melakukan pembekalan kepada 317 peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Non Reguler Semester Genap 2016/2017 di Gedung Graha Wiyata lantai 9 pada tanggal 18-19 Maret 2017. KKN merupakan salah satu program wajib bagi mahasiswa S1 di UNTAG Surabaya.
Pembekalan hari pertama peserta KKN mendapatkan penjelasan tentang visi dan misi KKN dari ketua LPPM UNTAG Surabaya Dr. Ir. Muslimin Abdulrahim, M.SIE., sedangkan kepala pusat pengabdian LPPM, Dr. Abdul Halik, MM., menjelaskan tentang paradigma penelitian dan KKN sebagai sarana pencipta kader, selain itu, mahasiswa juga menerima bagaimana caranya penyusunan program kerja dan pembuatan laporan akhir.
Dr.Ir.Muslimin Abdulrahim, MSIE ketua LPPM UNTAG Surabaya mengatakan KKN non regular terbagi menjadi 9 kelompok terdiri dari 7 kelompok di Kecamatan kedamean Gersik dan 2 kelompok Kel. Putat Jaya Kec. Sawahan, Surabaya. " Desa yang akan menjadi tempat KKN non regular UNTAG Surabaya adalah Desa Mojowuku, Sidoraharjo, Slempit, Belahan Rejo, Tanjung, Kedamean, Ngepung dan Kelurahan Putat Jaya Surabaya. " ucapnya
Sedangkan hari kedua, mahasiswa mendapatkan materi tentang pendidikan dan kesehatan, kewirausahaan, Tekonolgi Tepat Guna (TTG), dan koordinasi kelompok yang dibimbing langsung oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).
Adapun jadwal kegiatan KKN non regular UNTAG Surabaya adalah pembekalan pada 18 - 19 Maret 2017, survey lokasi tanggal 25 Maret - 6 April 2017, pelaksanaan KKN non regular mulai tanggal 15 April - 21 Mei 2017, dan penyerahan laporan pada tanggal 15 Juni 2017.
Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme