Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Prodi Teknologi Industri Pertanian (TIP) Politeknik 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya bekerja sama dengan PT. Multifortuna Sinardelta Surabaya menyelenggarakan lomba inovasi olahan makanan dengan bahan dasar tiwul. Lomba tersebut bertempat di kantor Multifortuna Sinardelta di jalan Tegalsari No. 50 Surabaya (15/1/2018).
Ketua Prodi TIP Politeknik 17 Agustus 1945 Surabaya, Ir. Richardus Widodo,MM mengatakan kegiatan lomba tersebut merupakan salah satu bentuk penerapan mata kuliah Perancangan Produk Pangan. Selain itu, lomba itu dimaksudkan agar mahasiwa bisa mengolah makanan yang awalnya hanya disukai oleh generasi zaman old untuk bisa diminati oleh generasi zaman now.
“Kegiatan yang kami laksanakan ini untuk mewujudkan visi TIP, yaitu terwujudnya pendidikan vokasi di bidang teknologi industri pertanian yang unggul dalam pengembangan produk pangan lokal Jawa Timur yang berbasis nilai dan karakter bangsa,” ucapnya disela-sela lomba.
Lebih lanjut Richardus menjelaskan, lomba inovasi makanan bekerja sama antara Prodi TIP Politeknik 17 Agustus 1945 Surabaya dengan PT. Multifortuna Sinardelta Surabaya untuk yang pertama kalinya.
“Dengan lomba ini kita berharap mahasiswa bisa semakin kreatif dan inovatif dalam membuat olahan makanan dengan bahan dasar dari kekayaan alam yang ada di Jawa Timur, sehingga ke depan bisa ikut dalam mengurangi penggunaan bahan pangan impor,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama Brand Manager PT. Multifortuna Sinardelta Surabaya, Dani Geovani, mengatakan Multifortuna Sinardelta adalah, perusahaan yang berfokus pada pemasaran dan distribusi rumah tangga.
“Lomba ini sangat kreatif dan bisa membantu pengembangan soft skill mahasiswa dengan karya-karya inovasi yang juga bermanfaat bagi pengembangan ilmu mereka. Semoga melalui kegiatan ini bisa membantu pengembangan ilmu dan produk-produk kami semakin dikenal luas oleh semua masyarakat, ” tutupnya.
Dalam lomba inovasi olahan makanan dengan bahan dasar tiwul tersebut diikuti oleh 4 kelompok dan masing-masing kelompok terdiri dari 2 mahasiswa. Penilaian dalam lomba berdasarkan kreativitas, cara pembuatan, kebersihan, penampilan makanan dan rasa. Adapun kreasi yang dibuat dalam lomba tersebut, antara lain bolu kukus, nugget, puding, dan cheese cake.
Sementara itu, berdasarkan penilain juri yang menjadi juari 1 adalah, pudding tiwul, bolu kukus juara 2, dan cheese cake juara 3. Untuk masing-masing pemenang mendapatkan bingkisan dari Multifortuna Sinardelta Surabaya. Sedangkan yang dipercaya menjadi juri lomba adalah, Ir. Amalia Nirmalwaty, MP(dosen TIP Politeknik 17 Agustus 1945 Surabaya), Ir. Richardus Widodo, MM (ketua Prodi TIP Politeknik 17 Agustus 1945 Surabaya), dan Dani Geovani (perwakilan PT. Multifortuna Sinardelta Surabaya).