Psikologi Untag Surabaya Menjadi Tuan Rumah Rapat Kerja ILMPI Wilayah V 2019

  • 08 Mei 2019
  • REDAKSI
  • 5828

Ikatan Lembaga Mahasiswa Psikologi Indonesia (ILMPI) wilayah 5 (Provinsi Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara) menggelar Rapat Kerja Wilayah dan Upgrading di ruang Auditorium Untag Surabaya, Sabtu, (04/05/2019). ILMPI merupakan organisasi kemahasiswaan Psikologi tingkat Nasional yang menghimpun Mahasiswa Psikologi seluruh Indonesia yang diwakili oleh Lembaga Eksekutif Mahasiswa (LEM) dari masing - masing Perguruan Tinggi sebagai anggotanya.

Eko Cahyono Setyawan, ketua pelaksana kegiatan bersyukur atas bisa terlaksananya pertemuan ini. Semoga program kerja yang tersusun dalam forum ini akan sesuai dengan yang diharapkan dan bermanfaat untuk banyak kalangan.

‘’Saya bersyukur pada hari ini kita dapat dipertemukan dalam keadaan sehat. Melalui kegiatan ini kita bisa membahas program kerja ILMPI untuk satu tahun ke depan. Semoga program kerja yang kita susun bisa terrealisasikan dengan baik,’’ ucap Eko.

Sementara itu, Gabriela Glorina Stephani, selaku Koordinator ILMPSI Wilayah V, menyampaikan agar seluruh delegasi yang datang pada kegiatan ini tidak menyia – nyiakan pertemuan antar beberapa lembaga dan universitas yang tergabung. Menurutnya selain membahas rapat kerja, kesempatan ini juga dapat dijadikan sebagai wadah untuk sharing berbagi pengalaman dan mengenal masing – masing organisasi.

‘’Perlu teman – teman ketahui bahwa ILMPSI ini adalah organisasi yang begitu besar di Indonesia. Secara khusus di wilayah V ini mencakup Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara. Bersyukur kita telah mendapat kesempatan untuk bisa saling mengenal dari lembaga dan universitas yang berbeda. Jangan sia – siakan kesempatan ini untuk saling sharing dan belajar antar satu sama lain.

Pada waktu yang sama, dalam mengisi sambutannya Dekan Fakultas Psikologi Untag Surabaya, Dr. Suroso, MS., Psikolog., juga menyampaikan beberapa pesan untuk memberi dorongan semangat kepada anggota perwakilan ILMPI wilayah 5 yang datang pada rapat kerja tersebut.

‘’Selamat datang di Untag Surabaya seluruh anggota ILMPI wilayah V baik dari Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara. Saya ucapkan selamat meyusun program kerja untuk satu tahun ke depan, semoga dapat berlangsung dengan lancar dan sukses hingga kegiatan selesai,’’ tutup pria yang pernah mendapat penghargaan dari Walikota Surabaya atas penanganan korban bom gereja tersebut.

Serangkaian acara diadakan selama tiga hari, 3 - 5 Mei 2019, dengan total jumlah 32 peserta dari 18 Perguruan Tinggi yang ada di Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara.

Reporter : YRS

Editor     : LA_unda


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

REDAKSI

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6743
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6813