Reformasi Sistem Penelitian Nasional Untuk Cegah Penggunaan Jasa Joki

  • 17 Februari 2023
  • 977

Fenomena joki karya ilmiah untuk mendapatkan gelar guru dan promosi dewasa ini menjadi perbincangan publik. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Untag Surabaya turut angkat suara.

 

Kepala Pusat Publikasi dan Kekayaan Intelektual LPPM Untag Surabaya, Dr. Tomy Michael, S.H., M.H., melihat fenomena ini tidak hanya sebagai masalah pendidikan, namun sebagai budaya dan lingkungan pendidikan di Indonesia.

 

"Joki ini bukan lagi persoalan ilmiah, melainkan sistem akademik dengan persoalan yang sangat kompleks," ungkap Tomy, (14/2).

 

Saat ini pemerintah telah mengadopsi aturan dan regulasi internasional, namun pada saat yang sama, dunia akademisi masih memiliki masalah dosen yang tidak memenuhi syarat untuk melakukan penelitian.

 

“Ringkasnya, kami mungkin sangat pandai membuat standar, tetapi tidak terampil membuat dan mengembangkan skala dan ekosistem yang baik bagi dosen untuk mencapai standar yang diharapkan. Itu adalah sesuatu yang bisa dilihat dan dirasakan,” jelasnya.

 

Tomy mengatakan fenomena tersebut dapat menurunkan kualitas proses pendidikan atau karya akademik.

 

“Banyak seminar dan kegiatan ilmiah tapi kenapa diskusi intelektual dan benturan gagasan dibungkam? Bukankah para pendiri bangsa ini memberontak dalam memperdebatkan gagasan? sangat miris,” kata Dosen Ilmu Hukum Untag Surabaya tersebut.

 

Penelitian terapan akan berujung pada hasil penelitian yang hanya menjadi sampah akademik, bukan rekomendasi untuk kepentingan kehidupan yang lebih baik.

 

"Kontribusi penelitian jenis terapan ini bukan tidak ada, tapi sangat minim. Diperlukan reformasi besar-besaran dalam sistem pendidikan dan penelitian nasional untuk mencegah terulangnya penggunaan jasa joki. Jadi jangan dulu terobsesi dengan ranking-ranking nasional itu tanpa memperbaiki kultur, struktur, infrastruktur, dan riset pengajaran kita yang masih jauh dari kata ideal," tandasnya (Nabila)

 

 

 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id