Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Rekreasi tenaga pendidikan UNTAG Surabaya ke wisata Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) kloter pertama (2-4 Desember 2016) berjalan lancar dan penuh keceriaan. Sedangkan kloter kedua akan berangkat ke tempat yang sama pada tanggal 9-11 Desember 2016 nanti.
Pekerjaan itu penting, tetapi liburan itu juga penting, karena banyak manfaat yang didapatkan dengan berwisata seperti membuat pikiran menjadi tenang, masalah pekerjaan untuk sementara tersingkirkan, lebih akrab bersama teman dan keluarga, lebih percaya diri berfoto dengan gaya unik, menambah wawasan tentang destinasi wisata yang dikunjungi seperti mengenal bahasa dan budaya daerah, kondisi alam yang berbeda, bahkan souvenir unik yang bisa dibawa pulang sebagai kenangan.
“Alhamdulillah, rekreasi pada kloter 1 berjalan dengan baik. Semoga bapak ibu sekalian bisa menikmati rekreasinya. Terima kasih juga saya ucapkan, karena berkat bapak ibu UNTAG Surabaya bisa berkembang seperti sekarang ini,” kata Rektor UNTAG Surabaya, Prof. Dr. drg. Ida Aju Brahmasari, Dipl., DHE., MPA seusai makan malam di salah satu tempat wisata, Sabtu (3/11/2016).
Manfaat lain yang didapat dari wisata adalah kebahagiaan dan ketenangan yang mampu melepas pikiran stres, gelisah, serta pikiran negatif lainnya, sehingga membuat peserta rekreasi menjadi percaya diri dan terinspirasi untuk melakukan hal-hal yang positif.
Mudjianto, salah satu peserta mengucapkan terima kasih kasih kepada yayasan dan rektorat yang telah menyelenggarakan rekreasi ke Lombok. Sejak tahun 1990 Mudjianto telah mengabdikan dirinya untuk kemajuan UNTAG Surabaya.
“Terima kasih, ini pertama kalinya saya naik pesawat. Semoga UNTAG Surabaya sukses selalu,” kata tenaga pendidikan BSI UNTAG Surabaya itu.
Hal senada juga diungkapkan oleh Darmawati Manungrung tenaga pendidikan LPPM UNTAG Surabaya. Dia berharap kegiatan rekreasi bisa diselenggarakan setiap tahun. Menurut dia, wisata tahun ini benar-benar berbeda dari tahun sebelumnya, karena bisa ke luar pulau dengan baik pesawat.
“Sama seperti Bapak Mudjianto, saya juga baru pertama kali naik pesawat. Terima kasih yayasan dan rektorat,” jelas Darmawati. Dia mulai mengabdikan dirinya di UNTAG Surabaya sejak tahun 1994.
Adapun tujuan rekreasi ke Lombok baik kloter 1 maupun kloter 2 adalah Wisata Pantai Kuta, Pantai Tanjung Aan, Desa Adat Sage, Gili Trawangan, dan Wisata Oleh-Oleh.