Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Bertepatan dengan Hari Pahlawan, Sekolah Menengah Atas 17 Agustus 1945 (SMATAG) Surabaya gelar Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS (PEMILOS), pada Senin, 11 November 2024 di Plaza SMATAG Surabaya.
Sebelum pemungutan suara, tiga pasangan calon (paslon) diseleksi dengan pertanyaan-pertanyaan seputar cara bertindak di lingkungan sekolah oleh Ipung Indarta, S.Sn dan Ahmad Yusuf, M.Pd. selaku panelis. Kemudian dilanjutkan dengan debat perihal visi misi yang berjalan damai dari masing-masing paslon.
Sujarno, S.Pd. selaku Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan SMATAG Surabaya menyampaikan bahwa Pemilos adalah bentuk menerapkan program P5 di sekolah, yang menekankan pentingnya sistem demokrasi. Harapannya para siswa dapat menyampaikan pendapat dan menghargai kepemimpinan, serta belajar mandiri untuk berpartisipasi aktif dalam proses pemungutan suara.
“Tujuan kami mengadakan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS ini tidak lain dan tidak bukan untuk aplikasi kegiatan program P5 di sekolah kami, yaitu dalam sistem demokrasi. Jadi siswa dituntut untuk bisa mengeluarkan pendapat apresiasi dan kepemimpinan itu seperti apa, jadi siswa bisa mandiri dan bisa apresiasi dengan suara demokrasi untuk memilih hak-haknya,” jelas Wakil Kepala Sekolah SMATAG Surabaya (11/11)
Menariknya, selain diikuti oleh seluruh siswa SMATAG, para guru juga turut serta menggunakan haknya untuk memilih, dan pengumuman hasil perhitungan suara dilaksanakan pada hari itu juga. Berdasarkan keputusan hasil voting, paslon dengan nomor urut tiga, Tegar Adiluhur dari kelas XI-1 terpilih sebagai Ketua OSIS dan Abdul Fattah Ghozali dari kelas XI-3 terpilih sebagai Wakil Ketua OSIS dengan total 284 suara.
Tegar Adiluhur selaku Ketua OSIS masa periode 2025/2026 mengungkapkan dua program utama telah direncanakan. pertama, mengadakan festival kreativitas tahunan bernama SMATAG Kreatif yang akan menampilkan bakat dan minat siswa-siswi SMATAG Surabaya.
“Kami mempunyai dua program kerja utama, yaitu yang pertama kami ingin mengadakan sebuah festival kreatifitas yang bersifat tahunan dimana acara tersebut bernama SMATAG Kreatif. Acara tersebut isinya nanti akan berisikan ide ide atau inovasi dan masukan dari para siswa, dan kami akan mencoba untuk menuangkan hal tersebut dalam SMATAG Kreatif. SMATAG Kreatif ini bisa berisikan mungkin ada tampilan dari band atau bakat-bakat anak lain atau drama, nyanyi dan sebagainya. Saya ingin sekolah ini bukan hanya sebagai tempat untuk belajar. saya ingin sekolah itu bisa menjadi tempat di mana kita bisa tumbuh dan berkembang bersama-sama,” jelas Tegar
Sedangkan program kedua adalah Your Voice Your Impact yang berupa kotak ide untuk menampung aspirasi-aspirasi atau ide-ide dari para siswa yang kemudian dituangkan dalam program kerja yang sudah ada maupun direalisasikan sebagai sesuatu yang baru.
Ketua OSIS periode sebelumnya, Noor Shifa Zahra Fadli berpesan kepada paslon terpilih agar mereka berkomitmen untuk merealisasikan program kerja yang telah diucapkan
“Semoga apa yang sudah diucapkan ketika debat maupun orasi bisa terlaksana dan Amanah,” tutupnya (Azri)