SMATAG Surabaya Kerjasama Google Crome Selenggarakan Pelatihan Google for Education

  • 28 November 2017
  • 5682

SMATAG Surabaya bekerja sama dengan Google Crome selenggarakan pelatihan Google for Education bertempat di Meeting Room. Pelatihan yang terlaksana pada tanggal 24 November 2017 tersebut bertujuan menunjang SMATAG Surabaya berbasis Teknologi Informasi (IT).

Kepala Sekolah SMATAG Surabaya Drs .Prehantoro,SH.,M.Hum.,MM mengatakan pelatihan Google for Education tersebut merupakan pilot project dari YPTA Surabaya yang bekerja sama dengan Google Chrome untuk memperlancar komunikasi antara siswa dengan guru yang berbasis IT. Sehingga diharapkan pelayanan bisa dilakukan secara cepat dan tepat.

“Untuk itu, guru harus lebih mampu menguasai terlebih dulu. Pelatihan ini agar  guru menguasai aplikasi yang ada di Google Crome, yang nantinya digunakan sebagai pengajaran dan evaluasi,” ujarnya saat ditemui warta17agustus.com.

Lebih lanjut Prehantoro menjelaskan bahwa proses pembelajaran di SMATAG Surabaya sudah dilengkapi dengan wifi, router, modem dan aplikasi-aplikasi yang dibutuhkan. Selanjutnya, mulai Januari 2018 untuk absensi guru, siswa dan tenaga pendidikan akan menggunakan finger print serta pemberitahuan orang tua siswa secara online.

“SMATAG juga bekerja sama dengan Bank Jatim akan menerapkan E-Kantin pada bulan Januari 2018, yaitu kartu yang bisa digunakan untuk makan di kantin dengan cara digesek pada mesin yang tersedia dikantin sekolah,” tambahnya.

Diakhir wawancara Prehantoro mengungkapkan bahwa semua kegiatan yang dilakukan oleh SMATAG Surabaya tidak lain adalah untuk mewujudkan misi sekolah, yaitu menghasilkan lulusan yang berbudi pekerti luhur, berakhlakul karimah, siswa berprestasi,  mampu berdaya saing tinggi dan berkompetensi di era digital.

“Pelatihan diikuti 44 guru dan dilaksanakan dalam 2 hari yang terbagi dalam 2 pertemuan, yaitu pada tanggal 24 November dan 8 Desember 2017. Dalam pelatihan tersebut guru diberikan materi tentang Google class room, google drive dan google document,” pungkasnya.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6743
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6813