SMPTAG Surabaya Ikuti Lomba Hafal Kitab Suci Lintas Agama

  • 14 Maret 2022
  • YRS
  • 862

Siswa Sekolah Menengah Pertama 17 Agustus 1945 (SMPTAG) Surabaya ikuti lomba menghafal Kitab Suci lintas agama yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota melalui Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Kegiatan berlangsung mulai 9-11 Maret 2022.

 

Wiwik Wahyuningsih, M.M. selaku Kepala Sekolah menyampaikan, SMPTAG Surabaya merupakan sekolah swasta yang ditunjuk satu satunya dalam lomba menghafal kitab suci tersebut, karena beberapa peserta lain diketahui berasal dari SMP Negeri.

 

‘’SMP swasta yang ditunjuk satu-satunya adalah SMPTAG Surabaya, karena yang lain adalah SMP Negeri, dan peserta dari sekolah kami merupakan peserta lomba terbanyak, sekitar 300 siswa,’’ ujar Wiwik, (11/4/22).

 

Sementara itu, Wiwik juga menjelaskan terkait bagaimana persiapan SMPTAG Surabaya dalam mengikuti lomba menghafal kitab suci tersebut. Menurutnya terdapat beberapa kegiatan keagamaan yang secara rutin telah dilakukan siswa dan siswi di sekolahnya.

 

‘’Untuk siswa yang beragama Islam kami adakan ngaji setiap hari. Sementara untuk agama lain atau non muslim, kami juga adakan doa di setiap pagi, biasanya anak anak membacakan firman Tuhan secara bergantian,’’ Jelas Wiwik.

 

Ada beberapa manfaat yang dapat diambil dari lomba menghafal kitab suci lintas agama mulai dari agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Budha serta Khonghucu tersebut. Menurut Wiwik kegiatan tersebut sekaligus memberi pemahaman kepada siswa terkait toleransi beragama.

 

‘’Hikmah yang dapat kami ambil adalah, kami dapat memberi pembelajaran kepada siswa SMPTAG Surabaya memiliki sikap toleransi antar pemeluk agama yang lainnya. Ini lah yang patut kami syukuri berada dalam lingkup sekolah berwawasan kebangsaan,’’ Tutup Wiwik.

 

Diketahui peserta yang dinyatakan mendapat nilai baik dalam lomba meghafal Kitab Suci tersebut akan mendapat reward dari Pemerintah Kota Surabaya.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

Y. RAKA S.

Reporter