Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Graha Sinema UNTAG Surabaya gelar SINEMORFOSIS #4 dengan tajuk ‘’Regenerasi Sineas Muda Untuk Negeri’’ di Gedung Graha Wiyata lantai 9 UNTAG Surabaya. Kegiatan berupa pemutaran dan diskusi film karya calon anggota baru ini terlaksana pada hari Jum’at, 11 Januari 2019.
Dalam sambutannya, Ilham Abimanyu, selaku ketua pelaksana mengatakan kegiatan ini merupakan tahap akhir proses penerimaan anggota, dengan tujuan agar anggota baru bisa lebih semangat dalam berkarya dan mengembangkan diri baik untuk mengikuti perlombaan, perkembangan film dan kemajuan UKM Graha Sinema.
‘’Ini memang tahap terakhir proses penerimaan anggota, maka jadikan moment ini sebagai pijakan awal untuk berproses di UKM Graha Sinema UNTAG Surabaya,’’ ujar Ilham.
Tidak hanya itu, Lia Novitasari, Ketua Umum UKM Graha Sinema juga ikut menyampaikan harapan diadakannya scrip pemutaran film. Semoga anggota baru lebih tertarik dalam pengembangan film dan meningkatkan prestasi-prestasinya.
‘’Saya selaku Ketua Umum mengucapkan banyak terimakasih atas partisipasi semua pihak. Semoga anggota baru kamibisa mengembangkan Gerakan Sineas Muda Surabaya lebih baik lagi,’’ papar mahasiswi Prodi Ilmu Komunikasi itu.
Sementara itu, Dr. Ir. Muaffaq Ahmad Jani, M.Eng., Wakil Rektor 1 UNTAG Surabaya menuturkan bahwa pergelaran perfilman itu sangat bagus untuk para generasi muda jaman sekarang, karena ini merupakan salah satu cara untuk menangkal hoax yang banyak terjadi. Dan sangat menarik, karena Graha Sinema merupakan satu-satunya UKM perfilman dari 26 UKM kampus UNTAG Surabaya.
‘’Sinema itu adalah salah satu bentuk teater kesenian yang ditampilkan dan dipublikasikan dengan tujuan memberi kesan-kesan moral, terutama bagi anak-anak muda generasi milenial. Ini bisa mengurangi kemungkinan terjadinya Hoax dengan menghadirkan kegiatan-kegiatan bermanfaat seperti ini. Apalagi kita dari bidang akademik, Perguruan Tinggi,jadi harus mampu memberikan tayangan yang baik kepada masyarakat,’’ tutupnya. (Arif)