Ukmki Untag Surabaya Sosialisasi PKM Menuju PIMNAS 2016

  • 28 Agustus 2015
  • latifah
  • 5829

Unit Kegiatan Mahasiswa Kerohanian Islam (UKMKI) Untag Surabaya akan menyelengarakan Sosialisasi Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) di masjid baitul fikri lantai II pada hari minggu (6/08/2015) untuk menjadikan Mahasiswa Baru Untag Surabaya 2015 menuju PIMNAS 2016.

PKM merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditlitabmas DIKTI) untuk meningkatkan mutu peserta didik (mahasiswa) di Perguruan Tinggi agar kelak dapat menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademis dan/atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan meyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta memperkaya budaya nasional.

Kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang selama ini sarat dengan partisipasi aktif mahasiswa, diintegrasikan ke dalam satu wahana, yaitu PKM.

pembicara acara yang akan dilaksanakan pada 6 september 2015 pukul 09.00 WIB adalah Kusnan, S. Ap, pemenang PKM-Penelitian 2015, pemenang dana hibah berwirausaha dari kementrian dan UMKM RI 2014 dan lulusan terbaik FISIP Untag Surabaya 2015.

Eka Dian Ariezal Putra Perdana ketua umum ukmki mengatakan “ sosialiasi PKM ini gratis untuk maba 2015 khususnya dan semua mahasiswa untag surabaya yang berminat belajar penulisan PKM ”.

“ Pendaftar bisa langsung ke sekret ukmki di masjid naitul fikri lantai II, atau hubungi 085731735983 ”. Lanjutnya “ Semoga acara sosialisasi ini bermanfaat untuk kita semua. ”


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme

BERITA TERKAIT

Samsung Resmi Rilis Galaxy S 4
  • 15 Maret 2013
  • 6674
Kuliah Di India Murah
  • 19 Maret 2013
  • 6735