Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya kembali menggertak pemeliharaan lingkungan dukungan Semi Zero Waste Partner hingga berhasil mengurangi jejak karbon pada acara Wisuda ke-127 dengan langkah pengurangan penggunaan plastik.
Dalam era di mana perubahan iklim dan keberlanjutan lingkungan menjadi isu krusial, Untag Surabaya menunjukkan bahwa setiap individu dan lembaga memiliki peran penting dalam menjaga bumi.
Acara wisuda yang digelar pada 2-3 September 2023 ini merupakan salah satu bentuk komitmen Untag Surabaya dalam mengurangi jejak karbon dan mendukung gerakan lingkungan yang semakin menjadi perhatian dunia.
Dalam upaya menjadikan acara wisuda sebagai contoh kegiatan yang ramah lingkungan, Untag Surabaya telah bekerja sama dengan Semi Zero Waste Partner, sebuah komunitas yang fokus pada pengolahan sampah organik dan berbagai program berkelanjutan.
A.A.I Prihandari Satvikadewi, Panitia Wisuda ke-127 dalam wawancara bersama Tim Warta 17 Agustus mengungkapkan rasa bangganya atas antusiasme mahasiswa.
“Kami sangat bersemangat berpartisipasi menjadi universitas yang peduli lingkungan. Kerja sama dengan Semi Zero Waste Partner adalah langkah awal kami untuk menciptakan lingkungan kampus yang lebih bersih dan lebih berkelanjutan. Dalam kesempatan ini, kami ingin memberikan inspirasi kepada seluruh mahasiswa dan lulusan kami agar juga peduli terhadap lingkungan,” ujarnya
Pengurangan jejak karbon dalam acara wisuda ini berhasil dari proses perencanaan hingga pelaksanaan acara. Pertama, selama acara wisuda, Untag Surabaya menyediakan tempat pemilahan sampah yang jelas dan mudah diakses oleh para tamu undangan. Dengan adanya Recycle Corner, para tamu diingatkan untuk membuang sampah mereka dengan benar dan melakukan pemilahan sampah.
Kedua, sebagai bagian dari upaya pengurangan plastik sekali pakai, Untag Surabaya menyediakan alat makan dan minum yang ramah lingkungan dan peralatan makan yang bisa digunakan kembali. Para tamu wisuda didorong untuk menggunakan alat-alat ini dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai.
Selain kerja sama dengan Semi Zero Waste Partner, Untag Surabaya juga bekerja sama dengan organisasi kemahasiswaan dalam menyelenggarakan acara wisuda. Duta Eco Campus ini memberikan dukungan dalam hal pengelolaan sampah dan penyuluhan mengenai pentingnya kelestarian lingkungan.
Hal ini menjadi contoh nyata bagaimana sebuah institusi pendidikan dapat berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan mengurangi jejak karbon. Para tamu undangan, terutama para lulusan, diharapkan dapat membawa pesan dan pengalaman positif ini ke dalam kehidupan sehari-hari mereka.
Untag Surabaya telah membuktikan bahwa mengadopsi praktik berkelanjutan adalah langkah yang dapat diambil oleh siapa saja, kapan saja, dan di mana saja. (Nabila)