Analisis Formulasi Perencanaan Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Sidoarjo

  • 10 Agustus 2017
  • latifah
  • 6064

Muhammad Zuhdi berhasil meraih gelar Doktor Ilmu Administrasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UNTAG Surabaya dengan disertasi “Analisis Formulasi Perencanaan Pembangunan Jangka Menengah  Daerah (RPJMD) di Kabupaten Sidoarjo Tahun 2016-2021” di Meeting room, gedung Graha Wiyata, kampus UNTAG Surabay(7/8/2017).

Muhammad Zuhdi mengatakan pembangunan daerah padadasarnya merupakan bagian integral dari pembangunan nasional dan sebagai suatu kesatuan system pembangunan nasional yang dilaksanakan oleh semua komponen masyarakat dan pemerintah dalam kerangka Negara kesatuan republik Indonesia.Dengan tujuan mengurangi disparitas atau ketimpangan pembangunan antara daerah dan sub daerah serta antara warga masyarakat (pemerataan dan keadilan), memberdayakan masyarakat dan mengentaskan kemiskinan,menciptakan atau menambah lapangan kerja, meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat daerah, mempertahankan atau menjaga kelestarian sumber daya alam agar bermanfaat bagi generasi sekarang dan generasi berkelanjutan.

Adapun tujuan dari penelitian Muhammad Zuhdi (1) mendeskripsikan dan menganalisis proses penyusunan RPJMD di  Kabupaten Sidoarjo (2)mendeskripsikan, menganalisis dan menginterpretasikan faktor pendukung dan penghambat penyusunan RPJMD dan merumuskan model alternative penyusunan RPJMD Kabupaten Sidoarjo.

Mahasiswa kelahiran Bangkalan tersebut menyimpulkan, perumusan RPJMD  bersifat partisipatif dalam konteks multistakeholder sudah berlangsung di kabupaten Sidoarjo. Keterlibatan pemerintah, dewan perwakilan rakyat daerah, organisasi masyarakat, perguruantinggi, dunia usaha dan media massa. Namun demikian keterlibatan masyarakat dan dunia usaha terlihat masih seremonial formalitas dan masih sekedar membatalkan wajib saja dalam proses penyusunannya. Partisipasi masyarakat dan dunia usaha masih rendah terkait proses penyusunan RPJMD kepada masyarakat dan dunia usaha yang tidak terlibat dalam penyusunan RPJMD, hal ini dapat dilakukan dengan memberikan waktu durasi yang lama dari pemerintah kabupaten Sidoarjo.

Muhammad Zuhdi juga memberikan rekomendasi sebagai berikut: 1) Dalam penyusunan RPJMD  kedepan seharusnya semua stakeholder pembangunan kabupaten Sidoarjo dilibatkan dalam proses musyawarah rencana pembangunan daerah dalam komposisi yang lebih utuh dan juga terlibat dari proses awal. 2)Sosialisasi tentang RPJMD hendaknya disosialisasikan kepada unsure lain dalam masyarakat kabupaten Sidoarjo yang tidak terlibat dalam penyusunan RPJMD sehingga pemahaman masyarakat dan dunia usaha meningkat atau bertambah.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme