Pengaruh Kepemimpinan Terhadap Dimediasi Operasi Kewirausahaan di Kota Surabaya

  • 25 Agustus 2017
  • latifah
  • 6252

Disertasi Dra. Tri Andjarwati, MM (Dosen Fakultas Ekonomi Untag Surabaya) " Pengaruh Kepemimpinan Transformational, Budaya Organisasi, dan Inovasi Terhadap Kinerja Operasi Dimediasi Orientasi Kewirausahaan dan Komitmen Organisasional di Kota Surabaya " berhasil meraih gelar Doktor (S3) Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi UNTAG Surabaya (16/8/2017)

Tujuan penelitian untuk membuktikan dan menganalisis pengaruh kepemimpinan transformasional, budaya organisasi dan inovasi terhadap kinerja koperasi dimediasi orientasi kewirausahaan dan komitmen organisasional di Kota Surabaya.

Tri Andjarwati dalam disertasinya mengatakan, di era Milenium saat ini persaingan dunia usaha semakin mengglobal, maka setiap pelaku ekonomi dituntut untuk selalu memiliki sustainable competitive advantage. Salah satu pelaku ekonomi di Indonesia adalah koperasi. Meski pertumbuhan Koperasi di Indonesia dimulai sejak tahun 1896 yang diperkenalkan oleh  R. Aria wiriatmadja kepada masyarakat Indonesia, namun hingga saat ini belum menunjukkan sebagai pelaku ekonomi handal di Indonesia.

Lanjutnya, ada fenomena yang terjadi pada perekonomian di Kota Surabaya selama kurun waktu tahun 2011 s/d 2015 yang menunjukkan peningkatan jumlah lembaga koperasi, tetapi dari segi manajemen, yang telah melakukan RAT sebanyak 32% tahun 2011 dan 33% pada tahun 2015. Perkembangan volume usaha cenderung naik pada tahun 2013-2014 dan pada tahun 2015 sudah mencapai Rp 1.604.550.787, aspek sisa hasil usaha koperasi cenderung naik perkembangannya dari tahun ke tahun. Kondisi ini tidak terlepas dari peran manajerial dan kepemimpinan organisasi koperasi dalam menjalankan organisasinya.

Dosen yang akrab di sapa Anjar tersebut dalam penelitiannya menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap orientasi kewirausahaan,budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan dalam orientasi kewirausahaan, inovasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap orientasi kewirausahaan, kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasional, budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasional, inovasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasional, kepemimpinan transformasional tidak signifikan berpengaruh positif terhadap kinerja Koperasi, inovasi tidak signifikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja koperasi, orientasi kewirausahaan berpengaruh positive dan signifikan terhadap kinerja koperasi, komitmen organisasional

Intinya bahwa model persamaan struktural yang dibangun berdasarkan hubungan kausal dengan kompleksitasnya yang mencakup variabel-variabel yakni kepemimpinan transformasional, budaya organisasi, inovasi, orientasi kewirausahaan, komitmen organisasional, dan kinerja koperasi telah menunjukkan model yang sudah baik dan sesuai atau Goodness of Fit. Secara parsial untuk variabel budaya organisasi, orientasi kewirausahaan, dan komitmen organisasional dapat secara langsung berpengaruh terhadap kinerja koperasi. Sedangkan kepemimpinan transformasional dan inovasi akan mempengaruhi kinerja koperasi dimensi oleh orientasi kewirausahaan dan komitmen organisasional.

Dalam disertasinya dosen Ekonomi Untag Surabaya ini memberikan saran untuk beberapa pihak, yaitu pertama pengurus koperasi. Hal yang perlu ditingkatkan oleh pengurus koperasi mengingat hasil penelitian ini menolak inovasi mempengaruhi secara langsung kinerja koperasi, maka sebaiknya penciptaan kreativitas inovasi perlu ditingkatkan lagi agar secara langsung kinerja koperasi yang dihasilkan oleh pengurus menjadi baik.

Kedua, untuk Menteri Koperasi, Dinas Perindustrian dan Perdagangan serta Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Surabaya. Pemerintah Kota Surabaya yang berkepentingan atas keberadaan koperasi sebagai pembina atas nama Walikota, maka sebaiknya pola pembinaan dan pengawasan atau pengendalian kepada koperasi khususnya pengurus lebih diarahkan kepada aspek-aspek yang berkaitan dengan kepemimpinan transformasional, budaya organisasi, inovasi, orientasi kewirausahaan, dan komitmen organisasional untuk pencapaian hasil kinerja koperasi yang baik. Selanjutnya pola pembinaan dan pengawasan dalam aspek kepemimpinan transformasional dan inovasi lebih ditingkatkan lagi, karena pengaruh secara langsung terhadap kinerja Koperasi di Kota Surabaya belum tercipta secara signifikan.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

N. S. Latifah

Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme