Bantuan Teknologi Tepat Guna Pengelolaan Kue Brownies & Nugghets Berbahan Umbi-Umbian Di Kabupaten Pacitan

  • 15 September 2015
  • 5733

Dosen UNTAG Surabaya, Drs. Ec. Ida Bagus Cempana, MM, Ida Ayu Nuh Kartini, SE.,MM, dan Ir. Ninik Martiani, MT memberikan bantuan Teknologi Tepat Guna (TTG) dan pelatihan pengelolaan kue brownies dan nugghets berbahan umbi-umbian (jalar) melalui program Iptek Bagi Masyarakat (IbM).

Kabupaten Pacitan tepatnya di Dusun Krajan Desa Wonodadi Kulon Kecamatan Ngadirojo, secara geografis luas wilayahnya 891,88 ha, mayoritas berupa tanah tegal seluas 420,53 ha. Potensi di sektor pertanian menjadi komoditas unggulan berkontribusi besar terhdap perkembangan perekonomian, baik secara langsung bahan bakunya dimanfaatkan maupun diolah melalui proses pengelolaan pembuatan kue.

Ida mengatakan, komoditas bahan baku dari sektor pertanian adalah cengkeh, kelapa, ketela pohon, pisang, gadung, melinjo, dan umbi-umbian (jalar), yang berperan menopang peningkatan pendapatan masyarakat. “Selain itu, memperluas kesempatan kerja adalah bahan baku umbi-umbian (jalar) olahan berupa kue (brownies, nugghets),” imbuhnya kepada warta17agustus.com.

Mengingat adanya keinginan yang besar dari kelompok mitra usaha kecil untuk menambah pendapatan keluarga, maka program Iptek Bagi Masyarakat (IbM) ini ingin mewujudkan dengan cara pengadaan TTG berupa mesin dan memberikan pelatihan kelomok usaha kue berbahan dasar lokal umbi-umbian (jalar).

Pengadaan TTG, lanjut Ida, berupa mesin sangat membantu untuk kelancaran proses produksi dari tradisional ke teknologi modern, sedangkan dengan mendapatkan berbagai pelatihan bidang menajemen akan menambah wawasan pengetahuan mitra usaha kecil. “Dan, untuk menuju persiapan dalam melaksanakan kewirausahaan dalam pengelolaan kue brownies dan nugghets berbahan dasar umbi-umbian (jalar),” jelasnya.

Menurut Ida dengan adanya pengadaan TTG berupa mesin pemanas/oven dan mesin pengaduk/mixer, maka proses produksinya semakin meningkatkan dan berkembang pesat, disamping juga pelaksanaan berbabagai pelatihan manajemen mempengaruhi kinerja mitra usaha kecil semakin inovatif dalam mengembangkan usahanya untuk memuat kue berbahan dasar umbi-umbian (jalar). “Hasilnya sangat menggembirakan,” tutup Ida.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id