Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Beta Jargaria salah satu tim dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tari Untag Surabaya, kemarin (14/02/16) kembali meraih juara 1 dalam ajang RVD (Romance Valentine-Day) Competition di Amphi Theatre, Jawa Timur Park 1 (Jatimpark 1) Malang. Kegiatan tahunan adu kreatifitas dan kemampuan dunia tari yang diselenggarakan Jatimpark 1 tersebut di ikuti dari berbagai kota di Jawa Timur seperti Malang, Surabaya, Blitar, Kediri, Sidoarjo, Jombang, Tulungagung, Gresik, Sidoarjo dan Jember.
Tim Beta Jargaria sendiri terdiri dari lima anggota dari berbagai Prodi di Untag Surabaya. " Anggota UKM Tari Untag Surabaya yang mengikuti ajang ini yaitu Wilhelmus Kundre, Prodi Ekonomi Akuntansi, Brains Warkor Prodi Ekonomi Menejemen, Tjatur Soesanto, Prodi Teknik Informatika, Frans Jamlean Prodi Ilmu Hukum, dan terakhir saya Tri Soebagya Prodi Teknik Informatika, " kata mahasiswa asli kota Ambon Provinsi Maluku tersebut.
" Kita mengangkat dance bertema mix trandisional dan hip-hop, karena kita ingin memadukan antara budaya Indonesia bersama dengan perkembangan budaya hip hop dijaman sekrang, Jadi walaupun kami berbeda tetapi tetap bisa menghasilkan perpaduan yang bisa dinikmati penonton, " tambah mahasiswa yang biasa disapa Trila.
Dari lomba Romance Valentine-Day Competition tersebut UKM Tari mendapatkan Piala, sertifikat, souvenir dan fresh money.
“ alasan UKM Tari mengikuti lomba itu bukan semata-mata demi mendapatkan hadiah saja, tetapi lebih pada mengembangkan bakat dari anggota UKM Tari Untag dan terus bisa berpretasi dibidangnya sehingga kami mampu mengarumkan nama UKM Tari dan Untag Surabaya, Kampus Merah Putih Almamater kita, " pungkasnya
Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme