Disertasi Kasan Mulyono, SS, MM Soroti Aktivitas Perindustrian yang berdampak lingkungan dan sosial

  • 03 Oktober 2014
  • 6090

Ujian terbuka program doktor Kasan Mulyono, SS, MM Soroti Aktivitas Perindustrian yang berdampak lingkungan dan sosial pada tanggal 2/10/2014 kemarin berjalan lancar, penguji dalam ujian terbuka tersebut  diketuai oleh Rektor UNTAG Surabaya:  Prof. Dr. Drg. Hj. Ida Aju Brahmasari, Dipl., DHE, MPA

Ujian terbuka ini merupakan salah satu syarat bagi Kasan Mulyono, SS, MM untuk menyelesaikan pendidikan S-3, setelah menjalani kuliah beberapa tahun terakhir  program doktor fakultas Ekonomi UNTAG Surabaya, judul disertasi yang diujikan  “Pengaruh Tanggung Jawab Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Dengan Reputasi Sebagai Variabel Antara Dan Activist Targetting Sebagai Variabel Moderator Pada Perusahaan-Perusahaan Sektor Pertambangan di Bursa Efek Indonesia” berlatar belakang permasalahan tanggung jawab sosial perusahaan (TSP) menjadi perhatian khusus dalam industri pertambangan, perminyakan, perkebunan, manufaktur dan industri-industri lainnya yang memiliki tantangan-tantangan lingkungan dan sosial yang kompleks.

Berikut Kasan Mulyono  dalam disertasinya memberikan manfaat akademik dan praktis antara lain : Pertama manfaat akademik: diharapkan menambah khasanah penelitian tentang TSP di Indonesia terutama dalam industri pertambangan dengan fokus pada variabel TSP, reputasi perusahaan, dan kinerja perusahaan. Dimasukannya variabel activist targetting dalam kajian tentang TSP merupakan hal baru dalam penelitian TSP di Indonesia. Variabel ini akan dianalisis sebagai pemoderasi hubungan antara TSP dan reputasi perusahaan. Penggunaan indikator media  perusahaan diharapkan juga memberikan referensi pendekatan yang bagus untuk menganalisis reputasi.

Kedua manfaat praktis: memberikan informasi dan referensi bagi manajemen dan praktisi TSP dalam industri pertambangan dalam membuat strategi dan program TSP, memberikan informasi dan referensi bagi pemerintah pusat dan daerah dalam membuat kebijakan dan panduan tentang program TSP bagi industri, dan memberikan informasi dan referensi bagi LSM dan masyarakat umum tentang konsep dan implementasi program TSP perusahaan pertambangan.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id