Erni Puspanantasari Putri Dosen UNTAG Surabaya Terpilih ISAN SMILE 2016 Di Khon Kaen Thailand

  • 09 Februari 2016
  • 5721

Erni Puspanantasari Putri dosen UNTAG Surabaya yang sedang studi doktoral di Khon Kaen University (KKU) Thailand terpilih  ISAN SMILE 2016 yang diselenggarakan Public Relations Office, Region 1, Khon Kaen. Kegiatan ini dilaksanakan selama bulan Januari-Maret 2016 (8 hari/Sabtu dan Minggu) di 6 Provinsi.

MS. Suagsuda Khongpole sebagai konsultan ISAN SMILE mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan persepsi “Lifestyle in the Northeast of Thailand” berdasarkan “Trust me, We’re Thai”. Selain itu, untuk mendorong peserta untuk menjadi jaringan PRD1 untuk mempromosikan “Thailand’s Image”.

“ISAN SMILE ditempatkan 6 Provinsi di Thailand, yaitu Khon Kaen, Loei, Nongkai, Nakhon Rachasima, Udonthani, dan Surin,” ungkap Suagsuda.

Adapun proses seleksi dilakukan oleh Ajarn Assist. Prof. Dr. Maliwan Buranaphattana sebagai pengajar “Thai Language and Culture Course untuk KKU International Students”, melalui ASEAN Languages Center dari Faculty of Humanities and Social Sciences (HUSO)-KKU. “Dari hasil seleksi terpilih 16 mahasiswa International KKU. Tiga mahasiswa Indonesia dan 13 mahasiswa Cina,” kata Maliwan.

Sementara itu, Erni merasa bersyukur dan beruntung bisa mendapat kesempatan mengikuti “Isan Smile 2016”, yang mana seluruh pembiayaan didanai oleh Public Relations Office, Region 1 (Khon Kaen).

“Dengan proyek ini saya bisa mempelajari kebudayaan Isan/Northeast Thailand. Ini semakin menambah wawasan dan pengetahuan saya tentang keragaman kebudaaan dunia,” tutur Erni yang pernah menjabat Kepala Kantor Urusan International Untag Surabaya kepada warta17agustus.com, Selasa (9/2/2016).

Sebelum dinyatakan terpilih menjadi peserta Isan Smile 2016 para peserta dibekali materi tentang Study Centre of Sufficiency Economy under the Royal Initiative of His Majesty The King, Isan lifestyle and cultural attraction, yang meliputi: Khon Kaen Province (Thai Traditional and Alternative Medicine, KhonKaen Hospital).

Selanjutnya, Loei Province (Thai Dum Culture Village dan Phupapor/Fuji Mueng Loei), Nongkai Province (Bann Jom-Jang, Si-Guy District), Udonthani Province (Ban Chiang National Museum), Surin Province (Elephant Study Centerdan Ban Thasawang Weaving Group), Nakhon Ratchasima Province (KhaoYai Panorama Farm, Palio KhaoYai and Khwao Silver Handicrafts Village), dan Production of radio spot “Trust me, We’re Thai”.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id