Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (KEMENDIKBUD) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNTAG Surabaya telah mengadakan DAUN Satori (Diskusi Aktif Untuk Negeri) dengan Tema Personal Goal Setting oleh M. Harris Indra Sukma dan Shandy Kembara Patria Dewata di gedung C ruang 302 UNTAG Surabaya pada hari Rabu, (12/10).
Doddy Amfri Asnan Dika ketua KEMENDIKBUD mengatakan bahwa DAUN Satori merupakan suatu wadah yang dibentuk oleh KEMENDIKBUD yang berfokus pada bidang kajian dengan metode diskusi beban, FGD, Seminar, Workshop, bedah buku, bedah film, dll. dimana forum ini bertujuan untuk mencari pemahaman akan ketidak tahuan seseorang menganai segala aspek bidang keilmuan dengan landasan program kerja dari KEMENDIKBUD dan semangat mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi terutama di bidang pendidikan dan pengajaran.
Nama forum ini memiliki filosofi dimana DAUN adalah sebagain dari pohon atau tangkai yang berkembang secara perlahan lahan mulai dari bentuk, ukuran dan warna yang menjadikan pohon atau tangkai itu tumbuh dengan sempurna. DAUN juga memiliki kepanjangan, D : Diskusi, A : Aktif, U : Untuk, N : Negeri, dan Satori adalah istilah dalam buddhisme di Jepang yang berarti pencerahan. Satori diterjemahkan sebagai lintasan kesadaran yang seketika atau pencerahan individual.
" Sesuai tema yang kita ambil, kali ini DAUN Satori bertujuan untuk bisa memperkokoh visi dan misi individu agar semakin yakin dan bisa teraktualisasikan kemampuan setiap individunya. " kata mahasiswa angakatan 2013
Setiap kegiatan ini akan di isi dengan materi persoalan yang rentang sekali dialami mahasiswa, tambah Oddy dan pastinya sesuai dengan isu lokal, nasional maupun internasional dengan harapan wadah ini digunakan sebagai media literasi untuk menambah pengetahuan mahasiswa.
" Kami dari pengurus BEM khususnya KEMENDIKBUD sangat berharap mahasiswa UNTAG Surabaya bisa terus aktif dalam kajian-kajian ilmiah untuk menambah khasanah pengetahuannya." Tutup mahasiswa Psikologi UNTAG Surabaya.
Redaksi yang malang melintang di bidang jurnalisme