Ketenagaan Untag Surabaya Selenggarakan Pelatihan Pengurusan Jabatan Akademik Ke-2 Tahun 2015

  • 29 Desember 2015
  • 5695

Bagian Ketenagaan UNTAG Surabaya menyelenggarakan pelatihan proses pengurusan Jabatan Akademik Dosen (JAKAD) angkatan ke-2 tahun 2015 bagi dosen di lingkungan Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya. Pelatihan yang berlangsung selama dua hari ini, tanggal 28 Desember dan 30 Desember 2015 dilaksanakan di Ruang Auditorium, Gedung A lantai 3.

Jemikan, SH.,MH, Kepala Bagian Ketenagaan mengatakan, pelatihan proses pengurusan JAKAD angkatan ke-2 ini merupakan tindak lanjut pelatihan JAKAD yang dilaksanakan bulan Oktober 2015 lalu. JAKAD kali ini diikuti oleh 93 peserta yang terdiri dari 23 dosen baru, 29 dosen asisten ahli, dan 41 dosen lektor,” kata Jemikan saat memberikan sambutannya, Senin (28/12).

Pelatihan diikuti oleh dosen dari UNTAG Surabaya dan Politeknik UNTAG Surabaya, dengan harapan dosen yang mengikuti pelatihan bisa segera mengurus jabatan akademiknya.

Mudah-mudahan membawa manfaat bagi lembaga dan mampu mendorong dosen untuk lebih giat mengurus JAKAD,” imbuhnya.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama J. Subekti, SH., MM, selaku bendahara YPTA Surabaya memberikan apresiasi positif atas terselenggaranya pelatihan proses pengurusan JAKAD. Yayasan akan selalu mendukung kegiatan yang membawa kemajuan bagi lembaga seperti pelatihan JAKAD ini,” ujar J. Subekti, SH., MM sebelum membuka secara resmi pelatihan JAKAD.

Jabatan Akademik Dosen merupakan  catatan atau posisi dalam masyarakat akademik yang menunjukkan pengakuan atas kemampuan akademik dalam kehidupan akademik. Segera diprogram di Kopertis agar secepatnya mendapatkan Jabatan Akademik,” jelasnya.

Pada pelatihan JAKAD hari pertama ini turut hadir pula Wakil Rektor I dan II UNTAG Surabayam Dr. Andik Matulessy, M.Si dan Dr. RA. Retno Hastijanti, ST.,MT. Sedangkan instruktur dalam pelatihan JAKAD adalah Prof. Dr. V. Rudy Handoko, MS, Guru Besar FISIP UNTAG Surabaya.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id