Laboratorium TIP Menyediakan Mesin Penggoreng Kripik Buah Sebagai Fasilitas Penunjang Mahasiswa Praktikum

  • 20 April 2015
  • 1048

Politeknik 17 Agustus 1945 (Politag) Surabaya menyediakan mesin penggoreng kripik buah sebagai fasilitas penunjang mahasiswa jurusan Teknik Industri Pertanian (TIP) praktikum. Laboratorium TIP sebagai unit yang memfasilitasi pembelajaran untuk keahlian mahasiswa senantiasa mengikuti perkembangan issue up to date tentang pertanian yang menyediakan alat-alat sesuai dengan kebutuhan mahasiswa.

Politag Surabaya sebagai lembaga perguruan tinggi pencetak tenaga ahli professional dan diharapkan mampu bersaing di pasar sangat didukung oleh kemampuan skill dibidangnya. Kemampuan tersebut tidak akan dapat tercapai tanpa didukung oleh kualitas pembelajaran Laboratorium di kelas. Pembelajaran Laboratorium yang berkualitas akan terwujud sangat ditentukan oleh alat penunjang pembelajaran mahasiswa yang berkualitas pula

“ Kini laboratorium TIP telah mempunyai mesin pengolahan keripik buah. Dengan adanya mesin ini  maka besar kesempatan untuk mahasiswa TIP bisa mencoba mengolah  semua hasil pertanian. Tidak hanya melakukan percobaan proses makanan berfermentasi, tetapi juga bisa membuat keripik buah tanpa mengubah warna dan tekstur dari buah itu sendiri,” kata Ir. Richardus Widodo,MM, selaku Kepala Program Studi (Kaprodi) TIP.

Richardus menambahkan jika mesin tersebut bisa digunakan tanpa mengubah atau menambahi bahan kimia apapun. Pada alat penggorengan keripik buah ini hanya bisa digunakan untuk penggorengan minimal 5kg, karena memang alat ini hanya digunakan untuk kapasitas besar seperti halnya di pabrik.

“ Saya berharap mahasiswa mampu menggunakan mesin ini dengan baik dalam melakukan percobaan dan penelitian tentang hasil pertanian. Selain itu, tahu cara pemakaian dan perawatannya,” harap Richardus. 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id