Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Dua mahasiswa jurusan Teknologi Industri Pertanian (TIP) Politeknik UNTAG Surabaya penerima beasiswa dari PT bangun Arta Surabaya merasa senang dan bersyukur. Dua mahasiswa itu adalah Dewi Hajar dan Putri Kurnia Primasari.
Dewi Hajar yang berasal dari SMK Islam Al Amal Surabaya itu, pada awalnya diminta oleh orangtua untuk bekerja terlebih dahulu mengingat minimnya biaya untuk melanjutkan kuliah. “Perasaan saya senang sekali dan bersyukur masih ada yang peduli, sehingga akan saya jadikan motivasi belajar,” kata Dewi saat ditemui warta17agustus.com seusai perkuliahan, Rabu (11/11/2015).
Mahasiswa asal Lamongan ini menuturkan, dirinya mendapatkan informasi beasiswa dari pihak sekolah melalui guru BK. Peluang ini tentu saja tidak disia-siakan oleh Dewi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, yaitu dunia perguruan tinggi. “Ini adalah peluang bagi saya untuk terus maju dan alhamdulillah mendapat dukungan dari pihak sekolah dan orangtua,” imbuhnya.
Sementara itu, pada kesempatan yang sama Putri Kurnia Primasari mengatakan hal senada dengan teman sejurusannya, bahwa merasa senang dan akan giat belajar untuk menuntaskan pendidikannya dengan baik. Mahasiswa yang berasal dari SMA Negeri 1 Gedangan, Sidoarjo ini setelah lulus dari Politeknik UNTAG Surabaya berkeinginan untuk melanjutkan kuliah lagi. “Saya juga ingin menjadi wirausahawan setelah lulus,” kata Putri.
Sedangkan Irma Hernawanti, SE., M.I.Kom ketika masih menjabat sebagai Kabag. Humas dan Promosi Politeknik UNTAG Surabaya mengatakan, ada 11 mahasiswa Politeknik yang mendapatkan beasiswa penuh dari PT. Bangun Arta berupa biaya kuliah dan Untuk Dana Pengembangan Pendidikan (DPP) sama pihak Politeknik digratiskan. “Kesebelas mahasiswa itu berasal dari SMK Islam Al Amal Surabaya, SMA Negeri 1 Gedangan, Sidoarjo, dan SMK Mas Kumambang, Gresik,” ungkap Irma.
Irma menghimbau kepada mahasiswa yang telah menerima beasiswa agar menunjukkan dedikasi yang tinggi, baik akademik dan non akademik, selain itu etika yang baik. “ Mahasiswa tidak hanya harus hanya pinter, tetapi harus ditunjang kemampuan organisasi dan akhlak yang baik,” pungkasnya.
Politeknik UNTAG Surabaya sebagai satuan pendidikan tinggi vokasi yang unggul dalam mengembangkan ilmu terapan di bidang Teknik Manufaktur, Teknik Listrik Industri, Teknologi Industri Pertanian berbasis nilai dan karakter bangsa.