Manfaatkan Teknologi Tepat Guna Demi Tingkatkan Branding Wisata Kampung Sereh

  • 06 Januari 2020
  • YRS
  • 1385

Mahasiswa KKN Untag Surabaya manfaatkan teknologi tepat guna demi tingkatkan branding Kampung Sereh di Ngagel Dadi, seperti pembuatan website, filter air, penyiram otomatis, mesin pencacah dan pembangunan gapura.

Sereh atau serai merupakan tanaman yang memiliki banyak manfaat, di antaranya dapat digunakan untuk, sambel serai, wedang serai, bagian batangnya bisa dimanfaatkan untuk tusuk sate lilit, sedangkan ketika ditanam bermanfaat sebagai pengusir nyamuk. Nama Kampung Sereh sendiri secara resmi disematkan kepada RW 10 Ngagel Dadi Surabaya pada Sabtu, (14/12/2019).

Aditya Nanda Utama, Koordinator Fakultas Teknik KKN Non Reguler semester gasal 2019 Untag Surabaya mengatakan, website dirancang untuk memudahkan masyarakat dalam menggali informasi terkait Kampung Sereh. ‘’Sistem yang telah kami rancang dapat digunakan sebagai informasi bagi pengunjung, karena dalam website tersebut terdapat informasi produk serai yang dikelola masyarakat RW 10,’’ ujar Aditya kepada warta17agustus.com (01/01/2020).

Tidak hanya itu, mahasiswa KKN Untag Surabaya juga berinisiatif menciptakan alat filter air limbah rumah tangga dan sistem penyiraman otomatis untuk tanaman serai. Hal ini dimaksudkan supaya warga lebih mudah dalam merawat serai yang telah ditanam di berbagai sudut area RW 10 Ngagel Dadi Surabaya, sebagai ikon wisata Kampung Sereh.

Muhammad Harun, selaku penanggungjawab pembuatan alat filter air mengatakan, untuk penyiraman tanaman serai yaitu dengan memanfaatkan limbah air rumah tangga yang harus diolah terlebih dahulu. Hal ini dikhawatirkan ada berbagai macam kandungan kimia dari limbah air tersebut. ‘’Air limbah rumah tangga mengandung banyak bahan kimia seperti sisa sabun dan lainnya, maka dari itu harus difilter terlebih dahulu,’’ ujar mahasiswa Program Studi Teknik Sipil tersebut.

Terakhir Dra. Noorshanti Sumarah, M.I.Kom., selaku Dosen Pembina Lapangan (DPL) menyampaikan, semoga masyarakat dapat mengingat bahwa Kampung Sereh merupakan hasil kerja keras Mahasiswa Untag Surabaya. ‘’Harapan ke depan tentunya Kampung Sereh yang ada di Ngagel Dadi RW 10 ini dapat menjadi kampung wisata baru di Surabaya. Satu hal yang penting diingat adalah kampung wisata tersebut merupakan kontribusi dari Untag Surabaya melalui mahasiswa KKN Non Reguler semester gasal 2019,’’ tutup Noorshanti.

Adapun mahasiswa lain yang berkontribusi dalam memanfaatkan teknologi tepat guna Kampung Sereh, di antaranya, Ragil Adi Saputro program kerja pembangunan gapura, Arif Wahyu Umar program kerja papan informasi, Donnie Erlandi desain alat pencacah serai, dan Agus Prasetro pembuatan alat pencacah serai.

Informasi terkait Kampung Sereh dapat dikunjungi ke alamat website www.kampungserehngageldadi.com

 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

Y. RAKA S.

Reporter