Pelatihan IT Tenaga Kependidikan Dukung Keberadaan Sistem Teknologi Informasi Berbasis Online di Untag Surabaya

  • 15 Juni 2015
  • 5779

Bagian ketenagaan Untag Surabaya kemarin,Kamis-Jum’at (11-12/6/2015) mengadakan pelatihan IT di gedung Graha Widya lantai dasar. Pelatihan yang berlangsung selama dua hari tersebut diikuti oleh 42 peserta yang merupakan perwakilan dari masing-masing unit kerja.

Jemikan, SH.,MH, kepala Bagian Ketenagaan mengatakan bahwa peningkatan kualitas kinerja di masing-masing unit kerja yang ada di Untag Surabaya merupakan tugas dan tanggung jawab daripada Bagian Ketenagaan. “ Program kita diantaranya adalah meningkatkan SDM masing-masing unit, baik  tenaga edukasi maupun tenaga kependidikan. Kali ini  adalah pelatihan tenaga kependidikan,” kata Jemikan saat ditemui di kantornya di gedung B lantai dasar, Jum’at (12/6/2015).

Perkembangan IT, lanjut Jemikan, dari tahun ke tahun mengalami perkembangan yang luar biasa. Jika SDM tidak bisa beradaptasi dengan perkembangan tersebut pasti akan tertinggal. “ Sekarang ini kita dituntut oleh keadaan untuk bisa menyesuaikan dengan perkembangan IT dan menguasainya,” imbuh dosen MKU di Untag Surabaya tersebut.

Microsoft office dan E-arsip merupakan materi utama yang diberikan saat pelatihan itu karena mayoritas SDM masih belum familiar dengan program microsoft office yang terbaru. “ Sedangkan terkait E-arsip untuk mengurangi pemborosan karena sudah tidak perlu menggunakan kertas lagi,” jelasnya.

Jemikan berharap setelah mengikuti pelatihan itu masing-masing unit paham dan mengerti terkait materi yang disampaikan sehingga bisa melaksanakan tugasnya dengan baik terutama yang berkaitan dengan data. “ Bisa mempermudah dalam hal pelaporan juga karena data sudah diinput di website,” tutup Jemikan.

Dr. Ir. Hj. R.A. Retno Hastijanti, MT, Wakil Rektor II Untag Surabaya dalam penutupan pelatihan IT tersebut berterima kasih kepada peserta yang telah mengikuti pelatihan dengan sabar dan ketekunan. “ Mudah-mudahan mampu membantu tugas kita semua dan bisa memperdayakan serta memajukan civitas akademika Untag Surabaya,” tambah Hastijanti penerima penghargaan dari Wali Kota Surabaya sebagai pemerhati Bangunan Cagar Budaya tersebut.


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id