Peserta Student Exchange Program Dan KKN Kembali Ke Indonesia Diharapkan Bisa Memberikan Kontribusi Positif Bagi Universitas

  • 02 Desember 2014
  • 5957

Peserta Student Exchange Program dan Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNTAG Surabaya di Khon Kaen University (KKU) setelah kembali ke indonesia (UNTAG Surabaya) diharapkan bisa memberikan kontribusi positif bagi Universitas ke depannya. Para delegasi sampai di UNTAG kemarin (30/11/2014).

Dua hari (27-28/11/2014) menjelang kepulangan para delegasi diajak berlibur  di Elephant Village, Surin Province oleh KKU bersama mahasiswa Australia yang disambut hangat oleh masyarakat setempat.

Dedy Surachman salah satu peserta Student Exchange dan KKN mahasiswa Fakultas Ekonomi mengatakan bahwa naik gajah di Thailand itu asik, rasanya luar biasa apalagi sejauh 3 km dengan harga yang relatif murah hanya 300 Baht.

“Kita naik gajah di alam bebas membuat sensasinya berbeda dengan di Indonesia. Di perjalanan gajah dibiarkan leluasa makan rumput sehingga gajah tidak dalam kondisi tertekan. Saya berharap Indonesia bisa seperti masyarakat sini dalam memelihara binatang dan lingkungan,” tambahnya.

Sedangkan Maysarah, mahasiswa Fakultas Psikologi sangat terkesan dengan acara liburan tersebut, “Liburanku kali ini menyenangkan karena pertama kalinya naik gajah”.

Selain itu liburan tersebut dihibur oleh penampilan Safrizal dengan tari Surya Majapahit Jack, mahasiswa Australia mengatakan bahwa dia sangat terhibur dengan penampilan dari Safrizal. Hal yang sama diucapkan oleh May teman Jack, “Penampilan Safrizal luar biasa dan saya merasa terhibur sekali,” kata May.  

Safrizal mengatakan bahwa dia semakin semangat dalam mengikuti student Exchange karena mampu memperkenalkan Indonesia melalui budaya.

“Ini loh yang dimiliki Indonesia dan merupakan suatu kehormatan bisa tampil atas nama Indonesia di mata para tamu undangan bahkan sesama pelajar dari berbagai negara,” kata Safrizal.

Sedangkan Valentino Pamolango, S.S.,M.Hum selaku dosen pembimbing mengaku bangga kepada delegasi Student Exchange Program karena mereka telah mempersembahkan penampilan yang keren dan luar biasa sehingga nama UNTAG Surabaya dan Indonesia bisa dikenal baik di mata dunia Internasional.

“Selama 10 hari mengikuti kegiatan tersebut para delegasi sangat antusias dan bersemangat. Semoga keberadaan mereka selama 10 hari di KKU mampu memberikan kontribusi positif bagi UNTAG Surabaya ke depannya. Student Exchange Program ini merupakan trobosan bagus dari UNTAG untuk semakin mempererat kerjasama antar kedua Universitas. Selama delegasi UNTAG di KKU, pihak KKU sangat welcome dan terbuka menerima delegasi UNTAG jika di kemudian hari melakukan kegiatan yang sama, ” tambah Valentino.

Menjelang kepulangan (29/11/2014) pihak KKU memberikan sertifikat kepada para delegasi dan photo bersama. Sertifikat tersebut akan memudahkan para delegasi jika ingin melanjutkan pendidikan ke KKU. 


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id