Portal Berita Online YPTA 1945 Surabaya
Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik (FT) UNTAG Surabaya melakukan penandatanganan kerjasama dengan Multimatics Jakarta. Kerjasama atau memorandum of understanding (MoU) yang berlangsung di Gedung Graha Wiyata lantai 9 itu dilakukan langsung oleh Kaprodi Teknik Industri dengan Direktur Eksekutif Multimatics Jakarta, Agus Setiawan, MM., ITIL. F., COBIT.,CISCP., CIPMP., ECPM, Kamis (16/3/2017).
Kaprodi Teknik Industri Ir.Singgih, MM saat dikonfirmasi warta17agustus.com usai penandatanganan kerjasama dengan Multimatics Jakarta mengatakan, kerjasama yang sudah ditandatangani adalah perihal sertifikasi kompetensi untuk pengembangan keahlian mahasiswa.
“Aturan yang baru sekarang ini mengharuskan mahasiswa memiliki surat pendamping ijazah. Nanti dengan Multimatics Jakarta bisa melakukan pelatihan atau workshop,” ungkapnya.
Menurut Ir.Singgih sertifikasi keahlian bagi mahasiswa sangat penting, karena mahasiswa perlu memiliki skill tambahan sebelum terjun di dunia kerja. Keahlian yang dimiliki mahasiswa tersebut dibuktikan dengan sertifikat.
“Mahasiswa lulus tidak hanya dapat ijazah, tetapi diperlukan kemampuan lainnya yang dibuktikan dengan sertifikat yang dimiliki,” jelasnya.
Lebih lanjut Ir.Singgih menambahkan, dalam waktu dekat Prodi Teknik Industri juga akan menjalin kerjasama dengan Persatuan Insinyur Indonesia (PII) demi terus mengembangkan keahlian mahasiswa.
“Dengan adanya sertifikasi mahasiswa akan mendapatkan kemampuan seperti manajemen proyek, produksi, sistem manufacturing dan lain-lainya. Sertifikasi diperuntukkan bagi mahasiswa semester atas, 6,7, dan 8,” pungkasnya.