Rektor Kukuhkan 3.105 Maba Resmi Jadi Bagian Untag Surabaya

  • 25 September 2020
  • REDAKSI
  • 1271

Kamis (24/09/2020) Rektor Untag Surabaya Dr. Mulyanto Nugroho, M.M., CMA. CPA mengukuhkan Mahasiswa Baru sekaligus menutup rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Untag Surabaya tahun akademik 2020/2021.

 

Kegiatan yang berlangsung di Gedung Graha Widya Lt.2 ini diikuti oleh 3.105 mahasiswa baru secara daring melalui portal Zoom Meeting. Selain itu juga disiarkan langsung melalui akun resmi Youtube Untag Surabaya.

 

Pada prosesi pengukuhan oleh Rektor, juga dilakukan penyematan almamater kepada perwakilan mahasiswa baru oleh dekan fakultas masing-masing.

 

Dengan ini saya kukuhkan, saudara sejumlah 3.105 mahasiswa baru Untag Surabaya tahun akademik 2020/2021,’ ujar Rektor dalam sambutannya.

 

Penutupan seluruh kegiatan PKKMB tersebut ditandai dengan penyerahan SK Dekan oleh Rektor.

 

Yang tak kalah menarik dalam penutupan kegiatan PKKMB 2020/2021 ini, dimeriahkan dengan kehadiran bintang tamu viral yakni Nabila Maharani. Seorang penyanyi cantik asal Yogyakarta yang sempat viral beberapa waktu lalu karena paras cantik dan suara merdunya.

 

Walaupun hanya dihadirkan secara virtual, namun penampilan Nabila menghibur seluruh penontonnya termasuk Rektor Untag Surabaya yang beberapa kali sempat terlihat menganggukkan kepala sambil bertepuk tangan mengikuti irama.

 

Seluruh rangkaian kegiatan upacara penutupan PKKMB tahun akademik 2020/2021 Untag Surabaya berjalan dengan lancar.

 

‘’Alhamdulillah walaupun acara ini dilaksakan secara daring, tetapi bisa berjalan dengan lancar,’’ tutup Nugroho. (RA)


https://untag-sby.ac.id
https://www.untag-sby.ac.id

REDAKSI